Bola.com, Bandung - Gelandang muda Persib Bandung, Dedi Kusnandar, mendapat tawaran untuk menjalani magang (trial) di Jepang selama tiga pekan. Selain itu, ada agen pemain menawarinya berkarier di salah satu klub yang bermarkas di Hong Kong.
Namun, pemain yang biasa disapa Dado itu mengaku belum tahu persis nama klub asal Hong Kong yang menawarinya. "Dua-duanya baru sebatas tawaran saja, baik yang trial ke Jepang maupun ke Hong Kong," ujar Dedi kepada Bola.com, Jumat (27/6), di Bandung.
Advertisement
Meski menjanjikan, Dedi belum terlalu serius menanggapi tawaran ke Jepang dan Hong Kong tersebut lantaran masih ingin menunggu keputusan dari manajemen Persib terkait masa depannya.
Terlebih kata Dedi, ia belum puas memperkuat tim berjuluk Maung Bandung tersebut. "Saya kan masih baru ke Persib. Saya masih ingin tetap di Persib. Kecuali kalau sudah ada kepastian, mungkin saya akan berpikir main ke luar negeri," lanjutnya.
Bila sudah ada kepastian dari manajemen Persib, pemilik nomor punggung 11 ini lebih memilih trial di Jepang ketimbang ke Hong Kong. "Kalau memang harus ke luar negeri, saya lebih memilih ke Jepang karena saya dengar kastanya lebih tinggi di Jepang. Tapi, saya lebih memprioritaskan Persib. Saya masih ingin di Persib. Mudah-mudahan kompetisi nasional cepat berjalan lagi," harapnya.
Belum lama ini, tiga pemain muda nasional, yakni Adam Alis, Hansamu Yama Pranata, dan Evan Dimas Darmono dikabarkan juga mendapat undangan trial ke Jepang. Pihak pengelola Liga Jepang disebut sudah mengontak agen atau perwakilan ketiga pemain itu.
Baca Juga :
Gelandang Mungil Persib Tertarik Bermain di Luar Negeri
Bek Sayap Persib Bandung Buka Wisata Kuliner dalam Bus
Eks Persib 90-an Silaturahmi dan Cari Keringat di Liga Ngabuburit