Sukses


Bek Persib Satu Ini Pilih Jadi Penjaga Toko Olah Raga

Bola.com, Bandung - Mantan bek Persib Bandung, Abdulrahman masih berharap kompetisi tertinggi di Tanah Air cepat kembali bergulir. Meski sudah memiliki toko olah raga di kampung halamannya, Sulawesi Selatan, ia tetap ingin berkarier di dunia. Ia pun bisa memahami keputusan manajemen Persib memutus kontrak para pemain.

Keputusan manajemen Persib memutus kontrak massal para pemain pada 15 Mei lalu dianggap Abdulrahman wajar. Pasalnya, manajemen tidak mau merugi. "Insya Allah rezeki selalu ada. Sekarang mungkin sudah jalannya harus begini dulu. Tapi mudah-mudahan tidak lama," ujar stoper kelahiran 14 Mei 1988 itu.

Disinggung apakah akan mengembangkan bisnis toko olah raga miliknya, pemain yang juga pernah membela Sriwijaya FC dan Semen Padang ini, mengaku belum punya rencana sampai sejauh itu. Abdulrahman saat ini saat ini rutin menjaga toko olah raganya. "Saya pemain bola, tentu lebih senang berkarier di dunia sepak bola," ujar Abdulrahman.

Yang bisa dilakukan sang bek sambil berdagang ia berharap mendapat kabar baik dari manajemen Persib. Pasalnya dalam salah satu pasal pemutusan kontrak, tertulis jika manajemen bisa memanggil kembali para pemain Tim Maung Bandung, jika ada turnamen atau kompetisi. "Semoga PSSI-Kemenpora bisa berdamai agar dunia sepak bola Indonesia kembali normal," ujar Abdulrahman yang menjadi salah satu pilar Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011 tersebut.

Seperti diketahui, manajemen Persib melalui Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Risha Adiwijaya telah memutus kontrak seluruh awak tim. Dengan diputusnya kontrak maka semua skuat Maung Bandung berstatus bebas transfer.

Hanya, Risha berharap jika Persib ikut turnamen semua penggawa Djadjang Nurdjaman mau gabung kembali dengan kontrak baru. Namun, jika pemain memilih pindah ke klub lain, manajemen Persib tak bisa memaksa mereka untuk kembali ke Bandung. Sinyal sejumlah pemain mencoba peruntungan di negara tetangga mulai tercium.

Gelandang bertahan, Dedi Kusnandar, baru-baru ini menyatakan ketertarikannya bermain di Malaysia. Di sisi lain, pemain asing asal Mali, Makan Kanote, telah pulang ke negaranya. Ia berencana mencari klub baru di kampung halamannya.

"Kalau ada tawaran dari negara lain mungkin akan saya ambil juga," papar Kanote ke Bola.com baru-baru ini sempat bermain turnamen antarkampung di Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga:

Pemain Persib Ditawari Trial ke Jepang dan Hong Kong

Eks Persib 90-an Silaturahmi dan Cari Keringat di Liga Ngabuburit

Ini Aktivitas Pemain Persib Menjelang Bulan Puasa 2015

 

 

 

 

 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer