Sukses


Suara Merdu Rahmad Darmawan Nyanyikan Lagu Black Brothers

Bola.com, Jakarta - Rahmad Darmawan menghabiskan liburan Lebaran 2015 bareng keluarganya di villa miliknya di kawasan Cikole, Bandung. Pelatih asal Lampung tersebut benar-benar menjadikan momen hari raya sebagai ajang refreshing.

"Tidak ada cerita-cerita soal sepak bola di masa Lebaran. Yang ada Rahmad Darmawan seorang suami dan ayah," tutur Rahmad.

Rahmad menjamu keluarga besar serta koleganya di kediamannya. Seperti halnya Idul Fitri pada umumnya, para tamu yang datang bersilaturahmi disediakan aneka hidangan khas hari kemenangan. Ketupat, opor ayam, rendang jadi sajian santapan bagi para tamu.

Yang menarik untuk menghidupkan suasana, Rahmad menghibur para tamunya dengan lantunan lagu. Arsitek kelahiran 28 November 1966 selama ini dikenal memiliki suara yang cukup merdu. Aktivitas karaoke sering dilakukan pelatih klub Persija Jakarta untuk mengisi hari-hari senggang.

Saat Lebaran aktivitas RD berdendang dengan menggunakan gitar direkam sang istri, Etty Yuliana. Suara merdu sang mentor terekam dalam video berdurasi dua menit.

Rahmad menyanyikan lagu pop era 1980-an milik grup band Black Brothers. "Hahaha, saya hanya iseng bernyanyi tidak sadar kalau ternyata direkam video," tutur Rahmad ke Bola.com.

Sembari berkelakar pelatih yang sukses mengantar Persipura Jayapura juara Liga Indonesia 2005 dan Sriwijaya FC 2007-2008 mengaku tak ingin gembar-gembor soal bakat terpendamnya bernyanyi. "Bisa gawat kalau nanti perusahaan rekaman tahu saya suka bernyanyi. Nanti diminta rekaman repot," ujar Rahmad.

RD mengaku kalau selama ini kerap diminta menyumbangkan suara merdunya saat acara-acara selebrasi semacam kondangan. "Tapi itu hanya sekadar iseng saja, tidak benar-benar diseriusi," tutur pria yang juga aktif berdinas di kesatuan Angkatan Laut tersebut.

Seperti apa suara merdu Rahmad Darmawan?

 

Baca Juga:

Rahmad Darmawan Bicara Soal Aji Santoso dan Timnas U-23

Sialnya, Persija Batal jadi Lawan AS Roma

Minta Jangan Ada Banding, RD: "Semua Sudah Sulit"

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer