Sukses


Berkat AS Roma, Pasangan Asing ini Jalin Kisah Asmara

Bola.com, Jakarta - Pernahkah Anda mendapat wejangan dari orangtua berbunyi "pilihlah jodoh yang seiman"? Hal ini bisa disematkan pada duo asing yang ditemui Bola.com di sela-sela AS Roma Day 2015.

Di Italia, sepak bola bak religi, jadi iman. Bagi penduduk Negeri Pizza, jika sudah menetapkan hati kepada satu klub, wajib hukumnya buat setia dengan klub itu sampai napas terakhir. Begitu pula dengan dua warga negara Italia, Milo Baldazzi (28) dan Claudia Morgia (24), yang merupakan pasangan dan bersatu karena ada "pengaruh" dari AS Roma. Tujuan mereka datang ke Stadion Gelora Bung Karno pada Sabtu (26/7/2015) untuk menonton laga AS Roma Day 2015. 

"Saya sudah bekerja selama delapan bulan di Indonesia dan fans Roma sejak kecil, karena ayah adalah penggemar klub ini. Pasangan saya ini juga menggemari Giallorossi dan kami setiap minggu datang ke Stadion Olimpico ketika masih berada di Italia. Tak hanya itu, kami juga mendatangi tempat latihan Trigoria, bertemu dengan Totti," kata Milo.

Saking ngefansnya dengan klub yang dibela Francesco Totti tersebut, dia bahkan sampai rela untuk menyisihkan uang untuk menonton partai tandang Roma. Kendati demikian, dia belum terlalu nekat untuk mengikuti pasukan Rudi Garcia sampai ke luar negeri.

"Sejujurnya, saya tidak mengira kalau penggemar klub di Indonesia segila ini. Mereka punya gairah yang luar biasa dan saya hanya tahu Roma Club Indonesia lewat Facebook. Tapi ketika saya melihat langsung, ini gila."

"Paling jauh, saya pernah sampai datang ke Italia Utara di kota Cesena, ke Selatan ke kota Bari.  Saya beberapa kali juga bertemu dengan Francesco Totti secara langsung, dia orang yang sangat dihormati di Roma, kadang-kadang orang menganggapnya Tuhan."

Baca Juga :

Bawa Totti-Nainggolan, Ini Dia Skuat AS Roma ke Indonesia

Garcia: "Pertandingan Tidak Resmi di Indonesia Tak Masalah"

Bagaimana Bisa Julie Estelle dan Julia Perez Jadi Pelatih Roma?

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer