Sukses


Bungkam Suratthani, Timnas Pelajar Indonesia ke Perempatfinal

Bola.com, Sisaket - Tiga kemenangan beruntun berhasil diukir Timnas Pelajar Indonesia pada ajang Sports School Games 2015 di Sisaket, Thailand. Teranyar, tim asuhan Bambang Ito membungkm Suratthani 2-0 di laga ketiga Grup C, Minggu (1/8/2015). Kemenangan ini otomatis menggaransi satu tempat bagi Timnas Pelajar Indonesia di perempatfinal.

Dua gol kemenangan tim pelajar Indonesia pada laga yang berlangsung di Stadion Universitas Rajabhat dicetak Rizki A.W. pada menit 14 dan penggawa Timnas U-16, Egi Maulana Vikri melalui titik penalti di menit 70.

Dalam pertandingan ketiganya di Grup C, pertandingan antara kedua tim berjalan keras. Kondisi semakin tidak mudah bagi Egi dkk. karena harus bermain dalam udara dingin dan kondisi lapangan yang berat karena terus diguyur hujan sejak siang hari.

Untungnya, tim Indonesia mampu bermain tenang dan taktis. Lini belakang yang digalang kapten tim Aji Joko Sutopo tampil disiplin dan tidak terpancing permainan keras lawan. Ketenangan dalam bermain itu pula yang membuat tim Indonesia mampu mengakhiri pertandingan dengan skor 2-0.

"Pemain bekerja sangat keras dalam pertandingan tadi. Mungkin sebagian pemain inti akan saya istirahatkan di partai terakhir grup," kata Bambang seusai pertandingan.

Indonesia masih menyisakan laga terakhir melawan Muensriwithayanuson, Selasa (4/8).  Kejuaraan tahunan untuk pelajar U-16 se-ASEAN itu kali ini diikuti 19 kesebelasan yang terbagi dalam empat grup.

Baca juga :

Harapan Bintang Futsal Nasional Menyangkut Pembekuan PSSI

Ikuti Tarkam, Eks Timnas U-19 Pikat Publik Wonogiri

11 Pemain Naturalisasi Indonesia: Tak Semua Sukses di Timnas

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer