Sukses


Manahati Lestusen Tolak Tawaran Klub Bahrain

Bola.com, Jakarta - Pemain Barito Putra yang telah diputus kontraknya, Manahati Lestusen rupanya menolak tawaran untuk bermain di Divisi Dua Bahrain, Al Najma. Ia mengaku diajak oleh mantan asisten pelatih Mitra Kukar, Rudy Eka Priyambada.

Pengakuan itu diungkapkan oleh kapten Timnas U-23 di SEA Games 2015 kepada Bola.com pada Minggu (9/8/2015). Pemain serbabisa berusia 21 tahun beralasan masih ingin berkostum Laskar Antasari di Indonesia Super League (ISL) 2015-2016.

"Saya dapat tawaran untuk bermain di klub Divisi Dua Liga Bahrain, Al Najma. Namun, saya menolak tawaran tersebut," kata Manahati saat dihubungi Bola.com, di Jakarta, Minggu (9/8/22015).

Setelah Manahati menolak tawaran tersebut, Rudy Eka akhirnya mengajak mantan anak asuhnya di Mitra Kukar, Ryuji Utomo Prabowo untuk bergabung bersama Al-Najma. Mantan pemain Timnas Indonesia U-19 akan berangkat ke Bahrain, pekan depan.

"Pertama saya yang ditawarkan, setelah saya menolak baru Ryuji yang ditawarkan," ucapnya membuka rahasia.

Meski melewatkan peluang emas berkarier di luar negeri, Manahati tidak menyesal. Maklum, ia masih ingin mengasah kemampuannya dengan bermain di Indonesia dengan terus berkostum Barito.

"Saya baru dapat kabar dari manajemen Barito yang ingin mengontrak saya kembali. Jadi, saya masih menunggu waktu bertemu manajemen," ucapnya.

Berbeda dengan Manahati, beberapa pemain Indonesia memang memilih untuk melanjutkan karier di negeri orang. Selain Ryuji, gelandang berbakat Timnas Indonesia, Evan Dimas Darmono, mendapatkan tawaran trial bersama klub Divisi Dua Spanyol, UE Llagostera.

Jika berhasil lolos dari serangkaian tes, Evan Dimas akan dikontrak selama dua tahun dan melanjutkan kariernya di Negeri Matador.

Selain Evan Dimas, Greg Nwokolo dan Victor Igbonefo lebih dulu berkiprah di luar negeri. Greg memperkuat BEC Tero Sasana sedangkan Victor memperkuat Osotspa Samutprakan di Liga Premier Thailand.

Baca Juga :

Berbekal Sejumlah Kelebihan, Rudy Eka Resmi Melatih Al Najma

"Evan dan Ryuji Bisa Harumkan Sepak Bola Indonesia di Dunia"

Ryuji Utomo Bereskan Visa, Pekan Depan Berangkat ke Bahrain

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer