Sukses


Wawancara Paulo Sitanggang: Ditawari Tes Klub Luar Negeri, tapi..

Bola.com, Jakarta - Terhentinya ISL 2015 membuat pemain tak lagi bermain secara rutin. Mayoritas pemain hanya berlatih biasa sekadar menjaga kondisi fisik. Terkadang mereka juga turun bermain di turnamen antarkampung untuk mendapatkan penghasilan sambil mempertahankan kebugaran.

Paulo Sitanggang, pemain muda yang juga terdampak situasi sepak bola nasional sekarang, angkat bicara. Eks pemain timnas U-19 itu bicara mengaku masih tetap beraktivitas di lapangan hijau. Paulo juga bicara soal kesehariannya saat ini, termasuk soal tawaran dari klub lain untuk tampil di Piala Kemerdekaan atau Piala Presiden serta menjalani tes di klub luar negeri seperti yang diterima rekannya, Evan Dimas Darmono.

Bagaimana respons Paulo atas tawaran-tawaran itu? Bagaimana pula hubungan dengan klubnya saat ini, Barito Putera? Berikut wawancara Bola.com dengan gelandang muda berbakat Indonesia itu:

Bagaimana hubungan Anda dengan klub saat ini?

Hubungan saya dengan klub Barito Putera sudah habis kontrak untuk ISL 2015. Namun, pihak manajeman Barito Putra masih menginginkan saya. Saya masih menunggu dipanggil Barito Putera untuk latihan.

Apakah sudah mendapat informasi dari Barito Putera kapan latihan?

Sampai saat ini saya sudah di Banjarmasin, tapi tidak tahu kapan mulai berlatih lagi dengan Barito Putera. Saya masih menunggu dipanggil Barito Putera untuk latihan.

Apakah ada tawaran dari klub lain yang mengikuti Piala Presiden 2015 atau Piala Kemerdekaan?

Ada tawaran dari klub lain. Hanya, saya tidak bisa menyebutkan namanya. Pastinya, tawaran tersebut datang baru berupa omongan saja.

Mengapa tidak menerima tawaran tersebut?

Saya masih menunggu kabar untuk latihan bersama Barito Putera karena klub juga masih menginginkan saya untuk mengisi skuatnya.

Apakah Paulo dapat tawaran untuk mengikuti tes (trial) ke luar negeri seperti Evan Dimas?

Ada tawaran tes dari luar negeri. Saya tidak bisa menyebut klub dan negaranya. Namun, saya menolaknya karena kurang tertarik dan tidak setuju untuk mengikuti tes tersebut.

Mengapa tawaran itu ditolak?

Istilahnya masih tes dulu. Karena masih dites, yang artinya belum pasti dikontrak oleh klub luar negeri tersebut. Jadi, lebih baik saya menunggu ISL 2015-2016 yang akan bergulir pada Oktober 2015.

Apa aktivitas sehari-hari Paulo sekarang?

Aktivitas saat ini tetap biasa latihan sendiri. Baru-baru ini saya latihan dengan Tim PON Kalimantan Selatan. Hanya latihan saja untuk menjaga kebugaran fisik usai membela Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2015 Singapura.

Baca Juga :

Wawancara Adam Alis: Mundur dari Persija demi Hari Tua

Wawancara Raphael Maitimo: "Saya ke PSGC Ciamis? Itu Tak Benar!

Wawancara Hanif Sjahbani: Masih Mimpi Main di Luar Negeri

Video Populer

Foto Populer