Sukses


Kick-off Piala Kemerdekaan di Solo: Tukang Jersey Bergembira

Bola.com, Solo - Solo memang bukan menjadi tempat laga pembuka Piala Kemerdekaan. Namun, laga perdana di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (15/8), yang mempertemukan tuan rumah Persis Solo melawan PPSM Magelang, tetap memiliki suasana berbeda.

Pasalnya, laga perdana di Grup C itu dihadiri Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Alfitra Salamm. Sesmenpora berkenan melakukan tendangan pertama yang menandai kick-off pertandingan.

Hanya, Sesmenpora sepertinya melakukan tendangan pertama ala kadarnya saja. Tidak ada seremoni, ia tiba-tiba sudah langsung menendang bola ke daerah pertahanan Persis.

Meski diawali dengan sepakan ala kadarnya dari perwakilan Kemenpora, laga perdana Piala Kemerdekaan tetap meriah. Apalagi, Pasoepati, suporter Persis, membuat koreografi menyambut HUT ke-70 Republik Indonesia. Aksi Pasoepati disambut tepuk tangan oleh penonton pertandingan.

Pedagang jersey dan pernak-pernik sepak bola menikmati keuntungan saat pertandingan sepak bola di Stadion Manahan kembali digelar. (Bola.com/Vincensius Sawarno)

Gairah masyarakat menyambut Piala Kemerdekaan pun sangat terasa. Setelah Piala Polda Jateng, Solo menjadi tuan rumah turnamen untuk Divisi Utama itu. Seperti biasa, warung hik, bermunculan di komplek stadion. Belum lagi para pedagang jersey dan berbagai merchandise berbau Persis.

“Tentu kami para pedagang senang dengan adanya pertandingan di Manahan. Kami bisa kembali berjualan jersey dan pernik-perniknya di stadion,” kata Guntur, salah satu pedagang jersey yang mangkal di Stadion Manahan.

“Saya memang punya kios di tempat lain, tapi saya tetap ingin berdagang di stadion. Dagangan sudah pasti laris. Kami berharap Persis terus menjadi tuan rumah pertandingan sepak bola,” ujar Guntur sambil tertawa.

Akan tetapi, di laga yang dibanjiri suporter tersebut Persis Solo kalah dari PPSM Magelang dengan skor 2-3.

Baca Juga:

Poin Sempurna Perserang di Laga Perdana Piala Kemerdekaan

Jokowi: Silahkan Gelar ISL, tapi Syaratnya...

Ini Jadwal Piala Kemerdekaan, Sabtu (15/8/2015)

Video Populer

Foto Populer