Sukses


Gawat, Lini Belakang PSM Bermasalah Jelang Piala Presiden!

Bola.com, Makassar - Jelang Piala Presiden, pelatih PSM Makassar, Assegaf Razak, mendapat PR khusus untuk membenahi skuatnya agar bisa bersaing di Grup D yang juga dihuni Pusamania Borneo FC, Persipasi Bandung Raya, dan Gresik United.

Penilaian ini muncul usai Juku Eja bermain dengan skor 2-2 saat beruji coba dengan klub amatir Putra Banca di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Rabu (26/8/2015) malam.

"Penampilan PSM jauh dari harapan. Kalau mainnya seperti itu, sulit buat PSM bersaing di Piala Presiden nanti," ujar Rohandi Yusuf, eks gelandang timnas Pra Olimpiade 1988.

Menurut Rohandi, koordinasi antarlini PSM tidak berkembang. Khususnya lini belakang yang mengandalkan dua bek tengah, Agung Prasetyo dan Ahmad Maulana. "Dua gol Putra Banca lahir karena minimnya koordinasi pemain belakang,"papar Rohandi.

Di konfirmasi usai uji coba, Assegaf mengakui skuatnya masih banyak menyimpan kekurangan terutama di lini belakang. "Hal ini akan jadi bahan evaluasi buat tim pelatih. Semoga di Piala Presiden, kami tampil optimal karena atmosfernya jelas berbeda dengan uji coba," jelas Assegaf.

Assegaf menambahkan dari sisi teknis, lini belakang PSM tidak bermasalah. Hanya, dirinya tidak bisa memaksa Agung dan Maulana tampil 100 persen karena keduanya baru pulih dari cedera. "Saya berharap dalam waktu tersisa keduanya bisa fit karena stok bek tengah murni PSM tinggal mereka," katanya.

Sebelumnya, Assegaf berharap manajemen bisa mendatangkan pemain asing khusus di posisi stoper. Sayang, sampai tenggat pendaftaran, asa Assegaf tidak terwujud. "Sebagai solusi, saya menyiapkan Hendra Wijaya atau Ardan Aras sebagai ban serep di bek tengah," papar Assegaf.

PSM akan memulai perjuangannya di Piala Presiden dengan menjamu Gresik United (GU), Senin (31/8/2015) di Stadion Andi Mattalata Mattoangin, Makassar. Jelas bukan hal mudah buat Juku Eja memetik tiga poin penuh atas Gresik United yang menjadi 'juara' ISL 2015.

Baca Juga :

Ini Dia 5 Eksekutor Penalti PSM di Piala Presiden

Panpel PSM Tegaskan Stadion AMM Layak Dipakai Malam Hari

PSM Siapkan Jersey Merah Gelap Penuh Memori untuk Piala Presiden

Video Populer

Foto Populer