Bola.com, Jakarta - Piala Presiden 2015 terancam sepi kehadiran pemain asing. Pasalnya, beberapa pemain asing yang ingin memperkuat klub terkendala administasi Kartu Izin Tinggal Sementara (KITAS).
CEO Mahaka Sports and Entertainment Hasani Abdulgani mengatakan ada 10 dari 16 klub yang bermasalah dengan KITAS. Pihaknya memberikan waktu tambahan kepada klub-klub mencari pemain baru paling lambat, Jumat (28/8/2015).
Baca Juga
Advertisement
Hanya waktu itu dinilai masih terlalu mepet. Agak sulit mengurus KITAS ke pihak imigrasi dalam hitungan sehari saja.
Dibanding menguras tenaga tanpa hasil yang jelas sejumlah klub memilih langkah realistis memakai tenaga pemain lokal. Sisi baik dari kasus KITAS, pemain-pemain lokal punya kesempatan luas unjuk gigi di Piala Presiden.
Di pentas kompetisi Indonesia Super League kesempatan bermain mereka tergerus para pemain impor. Pada musim 2014 tiap klub rata-rata mengontrak empat pemain asing, memaksimalkan kuota yang diberikan penyelenggara kompetisi, PT Liga Indonesia.
Pada ISL 2015 sebenarnya melakukan pengurangan jumlah pemain asing. Tiap klub hanya boleh maksimal mengontrak tiga legiun asing.
Namun, tetap saja ada klub yang boros seperti Persija Jakarta misalnya. Mereka mengontrak empat pemain asing, Yevgeni Kabayev (Rusia), Martin Vunk (Estonia), Alan Aciar (Argentina) dan Rohit Chand (Nepal).
Alasan Tim Macan Kemayoran, salah satu pemain asing mereka Martin Vunk cedera. Ia baru bisa pulih setengah musim ISL 2015 berjalan. Nama Rohit Chand didaftarkan untuk menutupi posisi kosong yang ditinggalkan Vunk.
Pada kenyataannya kompetisi ISL 2015 macet penyelenggaraannya imbas konflik PSSI kontra Kemenpora. Persija menanggung utang kontrak yang tak sedikit jumlahnya.
"Saya pribadi tetap pede (percaya diri) Piala Presiden 2015 tetap meriah tanpa pemain asing. Saya berpegang pada reputasi klub yang tampil. Bisa dibilang mayoritas pemain lokal terbaik tampil di turnamen yang kami selenggarakan," tutur Hasani Abdulgani.
Baca Juga:
Matang vs Caretaker, Adu Strategi Pelatih Grup B Piala Presiden
Arema demi Suharno, SFC Penasaran, PSGC dan Persela Kuda Hitam
Empat Calon Bintang Grup A Piala Presiden 2015
Persib Terfavorit, 3 Klub Lain Membayangi dengan Ketat
Â