Sukses


Butuh Waktu Kurnia Meiga Bisa Jadi Kiper Utama Arema Lagi

Bola.com, Malang - Kiper utama Arema Cronus, Kurnia Meiga, mulai bergabung dalam sesi latihan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, pada Sabtu (29/8/2015). Sebenarnya ia sejak Kamis (27/8/2015) sudah muncul di mes Tim Singo Edan, setelah hampir empat bulan istirahat total.

Tapi waktu di hari-hari awal latihan, Kurnia Meiga hanya menjalani latihan fitnes terpisah dengan rekan-rekannya. Saat bergabung latihan dengan seluruh anggota skuat Arema pelatih kiper, Alan Haviluddin, langsung memberikan sesi latihan cukup berat kepada Meiga dan kiper-kiper lainnya.

Meiga harus jatuh bangun menghalau bola dari berbagai sudut. Tangkapan bola kiper utama Timnas Indonesia terlihat masih lengket. "Refleksnya masih bagus. Tetap Kurnia Meiga yang dulu saya kenal. Sekarang tinggal bagaimana menghilangkan trauma cedera lututnya," kata Alan.

Meiga mengalami cedera saat ISL League melawan PS Barito Putera pada 7 April silam. Dia berbenturan dengan Antony Putro Nugroho yang membuat otot ligamen lutut kanannya rusak. 

Dalam sesi latihan perdananya bersama Arema, adik kandung penjaga gawang senior Ahmad Kurniawan ini masih menggunakan taping di lutut kanannya. Selain itu, di sela-sela latihan Meiga juga mendapatkan program penguatan otot di kaki kanan dan kiri.

"Saya yakin kalau ototnya sudah kuat dan trauma hilang, Meiga bisa sebagus dulu," jelas Alan, yang mantan pelatih kiper Persipura Jayapura dan Persela Lamongan ini.

Lantas bagaimana peluang Meiga di Piala Presiden? Alan tidak ingin buru-buru memainkan kiper kelahiran Jakarta itu. Ia ingin Meiga sembuh 100 persen dulu.

"Sayang kalau dimainkan buru-buru. Mungkin kalau jadi pengganti menit akhir dulu tidak masalah, untuk menghilangkan trauma dan merasakan atmosfer pertandingan," kata  Alan.

Meiga mengaku kondisinya jauh lebih baik. Namun, dia mengakui kadang masih ada rasa khawatir akan cedera lagi. "Semoga saja penampilan saya bisa cepat kembali seperti sedia kala," ucap Meiga dengan mimik penuh harap.

Di Piala Presiden 2015, Arema mendaftarkan lima kiper termasuk Meiga. Empat kiper lain adalah I Made Wardana, Achmad Kurniawan, Utam Rusdiana, dan M. Yusuf.
Jumlah yang sangat banyak. Tapi, hal itu dilakukan untuk mengantisipasi jika ada kiper lain yang cedera.

Baca Juga:

Gabung Arema, Kone dan Koita Tenteng Koper ke Stadion Kanjuruhan

Wawancara Caretaker Arema Cronus: Tekad Kuat Berikan yang Terbaik

Menyedihkan, Mantan Striker Asing Arema kini Menjadi Sopir Taksi

Video Populer

Foto Populer