Bola.com, Makassar - PSM Makassarakan meladeni tamunya, Gresik United (GU), dalam pertandingan perdana Grup D Piala Presiden 2015 di Stadion Andi Mattalatta, Senin (31/8/2015). Di atas kertas, Juku Eja diunggulkan untuk memenangi laga tersebut. Apalagi, PSM memiliki skuat yang lebih mumpuni dibandingkan Gresik United di semua sektor lini.
Pada pertandingan tersebut, pelatih PSM Makassar, Assefaf Razak, akan menurunkan formasi 4-4-3 dengan mengandalkan trio striker di lini depan, Ferdinand Sinaga, Muchlis Hadi Ning, dan Maldini Pali. Di lini tengah, PSM akan mengandalkan Syamsul Chairuddin yang memiliki segudang pengalaman untuk mengalirkan umpan-umpan matang guna memanjakan ketiga penyerang Juku Eja.
Baca Juga
Advertisement
Meski sempurna di lini tengah dan depan, PSM harus mendapatkan masalah di lini belakang. Pasalnya, bek tengah Juku Eja, Ahmad Maulana, dipastikan absen melawan Gresik United. Duet Agung Prasetyo itu kembali cedera lutut setelah bertabrakan dengan Muchlis Hadi Ning Syaifulloh saat uji lapangan Stadion Andi Mattalatta, Minggu (30/8/2015) pagi.
Meski begitu, Assegaf Razak telah menyiapkan Hendra Wijaya sebagai opsi untuk menggantikan Agung Prasetyo di posisi bek tengah. Sedangkan, Iqbal Samad akan diturunkan untuk mengisi kekosongan bek kanan yang ditinggalkan Hendra Wijaya.
"Tapi, kemungkinan besar saya pasang Hendra karena saya butuh peran Ardan sebagai jangkar di lini tengah. Sementara untuk mengganti posisi Hendra masih ada Iqbal Samad yang berkualitas sama," ujar Assegaf.
Assegaf meminta skuatnya mewaspadai pergerakan Rico Simanjuntak yang piawai dalam mengacak pertahanan lawan. "Rico adalah salah satu pemain berbahaya yang dimiliki GU. Belum lagi ada Dzumafo Herman yang kuat dalam duel bola atas," ungkap Assegaf.
Sementara itu, Gresik United akan menurunkan formasi 4-4-2 dalam pertandingan tersebut. Dalam laga melawan PSM, Laskar Joko Samudro menaruh harapan besar kepada sang kapten, Bima Sakti, untuk bisa mengontrol jalannya pertandingan di lini tengah. Sambil berharap striker GU, Yusuf Effendi, bisa memanfaatkan setiap peluang yang ada.
Akan tetapi, Laskar Joko Samudro harus tetap waspada dengan permainan yang diperagakan Ardan Aras dkk, meski salah satu penggawa andalan PSM di lini belakang harus absen dalam laga tersebut.
"Saya yakin Assegaf sudah punya solusi. Dia adalah pelatih bagus dan sudah mengenal betul karakter pemainnya," ungkap pelatih GU, Lestiadi.
Lestiadi menilai dukungan suporter fanatik PSM di stadion akan jadi faktor penting pada pertandingan nanti. "Saya tahu betul atmosfer Stadion Andi Mattalatta, karena pernah jadi bagian dari PSM," ujar eks asisten Robert Rene Albert di Arema Indonesia dan PSM ini.
Karena itu, Liestiadi hanya mematok target satu poin melawan PSM. "Laga perdana selalu sulit. Apalagi melawan tuan rumah. Jadi, saya pikir hasil imbang sudah cukup buat kami," ujar Liestiadi.
Baca Juga :
Berjalan Alot, Persita Imbangi Mitra Kukar Tanpa Gol
Bali United Jungkalkan Persija di Laga Perdana Piala Presiden