Bola.com, Malang - Gelandang serang Arema, Lancine Kone, menjadi pahlawan Arema Cronus. Gol Kone pada perpanjangan waktu babak kedua berhasil membawa Singo Edan menahan imbang Persela Lamongan dengan skor 1-1, dalam laga perdana Grup B Piala Presiden 2015, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (1/9/2015) malam WIB.
Bermain di kandang, Arema Cronus yang turun dengan formasi 4-3-2-1, langsung menekan pertahanan Persela. Akan tetapi, Persela yang turun dengan formasi 4-4-2, mampu mematikan skema penyerangan yang diterapkan pelatih Arema Cronus, Joko Susilo.
Advertisement
Meski ditekan, Persela sesekali membangun serangan yang lebih efektif melalui sektor sayap pertahanan kiri Arema. Hasilnya pada menit ke-6, tandukan Diallo Mamadou mampu membobol gawang Arema Cronus yang dikawal I Made Wardhana, setelah memanfaatkan umpan matang Zaenal Arifin. skor 1-0 Laskar Joko Tingkir unggul dari Arema.
Tertinggal satu gol, Singo Edan langsung melancarkan serangan bertubi-tubi. Pada menit ke-12, kapten Arema, Ahmad Bustomi, hampir membawa Singo Edan menyamakan kedudukan. Akan tetapi, tendangan bebas pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2010 tersebut masih membentur mistar gawang.
Lagi-lagi usaha Arema menemui jalan buntu. Kali ini pada menit ke-15, Lancine Kone yang berdiri bebas di depan gawang Persela berhasil membobol gawang Choirul Huda. Namun, gol tersebut dianulir oleh wasit, lantaran pemain asal Pantai Gading tersebut berdiri dalam posisi offside. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor 1-0 tidak berubah untuk keunggulan Persela.
Di babak kedua, jalannya permainan masih dikendalikan Arema. Cristian Gonzales dkk. terus menggempur jantung pertahanan Persela Lamongan. Namun, usaha anak-anak asuhan Joko Susilo selalu gagal untuk menciptakan gol.
Pada menit ke-49, tendangan spekulasi gelandang Arema, Juan Revi, mampu diamankan Choirul Huda. Begitupun usaha winger Arema, Dendi Santoso, pada menit ke-63. Tendangan pemain keras dari pemain berusia 25 tahun tersebut masih bisa diamankan Choirul Huda.
Kiper Persela yang sarat pengalaman tersebut menjadi momok menakutkan bagi para pemain depan Singo Edan. Tercatat, kiper berusia 36 tahun tersebut sudah mengagalkan lima peluang emas Arema. Termasuk tendangan Lancine Kone dari dalam kotak penalti pada menit ke-67, berhasil diamankannya.
Setelah itu, Juan Revi dkk. terlihat merasa frustrasi membongkar kedisiplinan pertahanan para pemain belakang dan kiper Persela. Namun, para penggawa Singo Edan tetap bersabar untuk bisa menyamakan kedudukan.
Hasilnya pada menit ke-90+4, tandukan Lancine Kone berhasil membawa Singo Edan menyamakan kedudukan, setelah memanfaatkan umpan sundulan dari Ferry Aman Saragih dari sepakan pojok Dendi Santoso. Setelah gol tersebut, wasit langsung meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. Skor akhir 1-1 untuk kedua kesebelasan.
Susunan Pemain:
Arema (4-3-2-1): I Made Wardhana; Hasim Kipuw, Fabiono Da Rosa Beltrame, Purwaka Yudi, Achmad Fauzi (Benny Wahyudi 62); I Gede Suka Dana (Juan Revi 30), Ahmad Bustomi (Dendi Santoso 30), Samsul Arif; Lancine Kone, Morimakah Koita (Ferry Aman Saragih 70); Cristian Gonzales.
Persela Lamongan (4-4-2): Choirul Huda; Mahyadi Panggabean (Edy Gunawan 38), Asep Budi Santoso, Taufiq Kasrun, Eky Taufiq Febrrianto; Arif Ariyanto, Jusmadi, Radikal Idealis (Jules Basille 68), Zaenal Arif (Andik Rendika 82); Diallo Mamadou (Imam Budi 82), Bijahil Chalwa (Dendi Sulistyawan 68)
Baca Juga:
Sriwijaya FC Menang Tipis dari PSGC
4 Pemain Kunci Persela Saat Hadapi Arema Cronus di Piala Presiden