Sukses


Bendol: Sriwijaya FC Tahu Banyak "Jeroan" Persebaya United

Bola.com, Palembang - Nada optimistis terlontar dari pelatih Sriwijaya FC, Benny Dollo alias Bendol, kala ditanya soal hasil undian yang mempertemukan Laskar Wong Kito melawan Persebaya United di perempat final Piala Presiden 2015. Menurutnya, pengalaman saat bertemu di turnamen pramusim Surya Citra Media Cup di awal tahun ini membuatnya cukup tahu banyak jeroan Tim Bajul Ijo tersebut.

"Sebelum pengundian, kami sudah siap melawan siapapun. Bertemu Persebaya juga sebuah keuntungan karena saat di turnamen SCM Cup kami sudah saling bertarung. Saya rasa kekuatan mereka tidak akan jauh berubah. Saya amat yakin kami bisa mengatasi mereka," ungkap Benny Dollo.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Stadion H. Agus Salim, Padang pada (21/1/2015) tersebut, kedua tim bermain imbang 1-1 dan dua gol yang dihasilkan lahir melalui titik penalti.

Menurutnya, meskipun berstatus runner-up grup A, namun Persebaya yang dilatih oleh Ibnu Graham tetap harus diwaspadai.

"Kekuatannya mereka merata dan banyak pemain bagus di sana seperti layaknya Otavio Dutra, Evan Dimas, atau Pedro Javier," jelas Bendol.

Nama terakhir yang disebut Benny di laga terakhir penyisihan grup A melawan Persiba Balikpapan (10/9/2015) menunjukkan kualitasnya dengan mencetak empat gol ke gawang Persiba Balikpapan, sekaligus memimpin daftar Top Scorer sementara Piala Presiden 2015 bersama Zulham Zamrun (Persib Bandung).

“Pedro memang kualitas yang bagus, namun dalam pandangan saya empat gol yang dicetaknya tersebut juga hasil dari kelengahan pemain belakang lawan Persebaya. Tapi tentu saja itu merupakan evaluasi kami ke depan bagaimana cara mematikan pergerakannya,” ucap mantan pelatih Timnas Indonesia ini.

Keyakinan yang sama juga disampaikan oleh striker SFC, Patrich Wanggai yang kini sudah mengemas dua gol selama turnamen Piala Presiden.

“Sejak awal kami amat siap melawan siapa pun timnya di babak sistem gugur. Memang benar bahwa tidak ada tim yang dapat diremehkan di babak ini, semuanya bagus, namun kami juga terus harus percaya dengan kekuatan sendiri. Sejauh ini seluruh pemain sudah bekerja keras dan tim lawan juga mesti waspada dengan SFC,” tegasnya.

Patrich pun mengatakan bahwa di dalam tim Persebaya juga terdapat nama-nama yang menurutnya akan mampu menebar ancaman nantinya.

“Saya sangat menaruh hormat ke Otavia Dutra, mantan rekan setim saya di Persipura yang saya anggap merupakan salah satu bek asing terbaik di Indonesia. Selain itu Persebaya punya banyak pemain muda muda layaknya Ilham Udin atau Evan Dimas yang juga tidak bisa dipandang remeh,” ujar Patrich Wanggai.

Baca Juga:

Persebaya Senang Bertemu Sriwijaya FC di Babak 8 Besar

Sriwijaya FC Pulang Disambut Asap, Pindah Markas Sementara?

Kisah Haru di Balik Gol "Teller Bank dan Pegawai Kantoran"

Persebaya Senang Bertemu Sriwijaya FC di Babak 8 Besar

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer