Sukses


Djanur: 5 Pemain Cedera, Persib Tidak Akan Goyang

Bola.com, Bandung - Persib Bandung dipastikan tak akan diperkuat penyerang sayapnya, M. Ridwan saat menghadapi Pusamania Borneo FC di perempat final Piala Presiden 2015, di Stadion Segiri, Sabtu (19/9/2015). Pemain yang masih aktif membela Timnas Indonesia tersebut tersebut harus menepi akibat cedera otot yang dideritanya saat sesi latihan persiapan perempat final.

"Setelah Dedi Kusnandar dipastikan absen. Kini giliran Ridwan. Keduanya masih dalam proses pemulihan cedera. Terlalu riskan memaksakan keduanya untuk ikut bermain di Samarinda," kata Djadjang Nurdjaman, pelatih Persib yang dikontak Bola.com.

Selain Dedi dan Ridwan, Djanur mengatakan, kemungkinan ada tiga pemain lainnya yang tidak akan memperkuat Maung Bandung saat menghadapi Pusamania Borneo FC di Samarinda. Namun, pelatih yang sukses membawa Pangeran Biru juara ISL 2014 tersebut belum bisa membeberkan identitas ketiga pemain tersebut.

"Totalnya ada lima orang yang tidak akan dibawa nanti. Satu lagi kiper. Untuk dua pemain lagi saya masih mau melihat kondisi mereka hingga jelang hari keberangkatan ke Samarinda," kata Djanur.

Tiga nama pemain mengarah Supardi, Ilija Spasojevic, M. Taufik, dan Zulham Zamrun, yang di sesi latihan Persib beberapa hari terakhir tidak diberi beban berat. 

Djanur tetap percaya diri dengan kemungkinan bakal absennya lima pemain sekaligus. Tim Pangeran Biru memiliki modal kedalaman skuat. Rotasi pemain jadi pilihan tanpa perlu khawatir akan memengaruhi penampilan tim.

"Cedera latihan dalam main bola itu hal yang normal. Saya tidak terlalu pusing untuk merotasi para pemain. Persib akan tetap solid tidak goyang," ujar Djanur.

Persib Bandung harus bertandang terlebih dahulu ke markas Pusamania Borneo FC, Stadion Segiri, Minggu (20/9/2015), guna menghadapi leg pertama perempat final Piala Presiden. Selanjutnya, Maung Bandung akan menjamu Boaz Sollosa dkk. pada leg kedua perempat final Piala Presiden, di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (26/9/2015).

Baca Juga :

Video: Momen Berkesan Zulham Zamrun Penyerang Persib Bandung

Zulham "ZZ54" Zamrun Minta Persib Waspadai PSM, Borneo, Arema

Tandang ke Samarinda, Persib Justru Makin Percaya Diri

Video Populer

Foto Populer