Bola.com, Tenggarong - Mitra Kukar berhasil mengalahkan PSM Makassar 1-0 pada babak perempat final Piala Presiden 2015 di Stadion Aji Imbut, Sabtu (19/9/2015). Namun, kemenangan itu tidak membuat puas pelatih Naga Mekes, Jafri Sastra.
Menurut Jafri timnya seharusnya dapat mencetak lebih dari satu gol pada pertandingan itu. Tetapi penyelesaian akhir yang kurang bagus membuat Mitra Kukar hanya bisa mencetak satu gol lewat sundulan Carlos Raul Sciucatti di menit kesembilan.
Advertisement
"Ini tetap menjadi evaluasi bagi kami, karena sebenarnya kesempatan untuk mencetak gol ada banyak. Tapi cuma satu yang bisa kami cetak," kata Jafri saat jumpa pers seusai pertandingan.
Meski begitu ia pun tetap memuji skuat asuhannya yang bermain cukup baik selama pertandingan. Sehingga ia yakin bisa lolos ke babak semifinal di turnamen garapan Mahaka Sports and Entertainment tersebut.
"Alhamdulillah kami dapat menang karena itu merupakan target kami di pertandingan ini. Kami juga optimis dapat mengulangi hasil ini di Makassar," ujarnya.
Di sisi lain berkat kemenangan ini pihak manajemen klub telah menyiapkan bonus untuk para pemainnya. Hal itu dikatan langsung manajemen Mitra Kukar, Roni Fauzan. Namun, ia tak mau menjelaskan berapa besaran bonus tersebut.
"Yang jelas para pemain mendapatkan bonus. Seri saja kami kasih bonus, masa menang kami tidak kasih bonus. Untuk nilainya saya tidak ungkapkan karena itu merupakan rahasia tim," ujar Roni.
Baca juga :
5 Fakta Menarik Usai Mitra Kukar Menang Tipis Atas PSM Makassar