Bola.com, Bandung - Dua pemain Persib Bandung, Illija Spasojevic dan Hariono, pasrah tak bisa bermain di pertemuan pertama semifinal Piala Presiden 2015 kontra Mitra Kukar, Minggu (4/10/2015), di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
Spaso, panggilan Ilija Spasojevic, absen karena terkena larangan bermain setelah menerima kartu merah di laga perempat final kedua melawan Pusamania Borneo FC (26/9/2015). Sedangkan Hariano mengantongi akumulasi kartu kuning. Keduanya baru bisa bermain di semifinal kedua yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (11/10/2015).
Advertisement
Spaso mengaku sedih tidak bisa membela Tim Pangeran Biru di laga yang cukup penting tersebut. "Sedih juga tidak bisa main, tapi saya percaya teman-teman di Persib mampu memberikan kemenangan di laga nanti. Saya harap di sana menang dan di Bandung saya bisa main, Semoga menang juga agar lolos ke final," ujar Spaso di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Selasa (29/9/2015).
Mengenai Mitra Kukar, Spaso menyebut empat tim yang masuk semifinal merupakan tim-tim bagus dan kuat, termasuk Mitra Kukar. "Jadi, kami harus kerja keras agar bisa lolos ke final," ujarnya.
Gelandang lincah Hariono ikut optimistis tren positif Pangeran Biru bisa tetap terjaga di laga semifinal pertama nanti. Hariono bahkan menilai peluang Persib untuk lolos ke final masih besar.
"Target kami lolos dulu ke babak final. Itu saja dulu fokusnya. Kalau soal lawan saya pikir sama saja, mereka tim yang sudah pengalaman di ISL, begitu juga pemainnya," ungkap pemilik nomor punggung 24 ini.
Untuk bisa lolos ke babak final, ia berharap semua penggawa Maung Bandung tetap siap. "Saya pribadi tidak masalah mau melawan siapapun, yang penting mental dan fisik kami harus siap," cetusnya.
Selain Spaso dan Hariono, ada empat pemain andalan Persib lainnya yang juga absen terkait kartu dan cedera. Zulham Zamrun, Vladimir Vujovic, dan Achmad Jufriyanto "bergabung" dengan Hariono yang terkena sanksi akumulasi kartu kuning. Satu pemain lagi, yakni M. Ridwan, tak bisa dimainkan karena cedera. Praktis separuh dari kekuatan utama Persib Bandung bakal hilang di semifinal pertama nanti.
Baca Juga :
Persib tanpa M. Ridwan hingga Piala Presiden Berakhir?
5 Pilar Absen, Kekuatan Persib di Semifinal Tereduksi?
Ke 4 Besar Piala Presiden, Pemain Persib Diguyur Bonus Luar Biasa