Sukses


Inilah Pemain Persib yang Pernah Cetak Gol di Tenggarong

Bola.com, Jakarta- Mitra Kukar naik ke pentas Indonesia Super League pada musim 2011-2012. Saat itu jadi pertemuan pertama Tim Naga Mekes dengan Persib Bandung. Meski berstatus tim promosi, Mitra Kukar jadi lawan yang sering merepotkan Persib.

Sejak musim itu, Mitra Kukar vs Persib telah bertemu sebanyak tujuh kali. Enam di ISL dan satu di babak 8 besar Inter Island Cup 2014 di Solo. Persib tercatat menang tiga kali, satu di antaranya saat bermain di Tenggarong. Sementara, Mita Kukar menang dua kali (semuanya kandang) dan dua laga yang lain berakhir imbang.

Dari tujuh pertemuan Persib vs Mitra Kukar, Tim Maung Bandung membukukan 13 gol dan kebobolan 11 kali. Dari 13 gol Persib itu, ada dua pemain yang mencetak lebih dari satu gol. Mereka adalah Marcio Souza dan Atep. Atep dan Souza mencetak gol bersamaan saat Persib menggulung Mitra Kukar 5-0, 2 Juni 2015 di putaran kedua ISL 2011-2012. Gol Atep terjadi pada menit ke-27, lalu Marcio Souza menit 68 dari titik penalti dan menit 90. 

Atep kembali membukukan gol di putaran kedua ISL 2014, 10 Oktober di Stadion Aji Imbut. Inilah yang membuat dia paling spesial di antara pemain Persib yang mencetak gol ke gawang Mitra Kukar. Atep mampu mencetak gol di kandang Persib maupun Mitra Kukar. Di kandang Mitra Kukar, gol Atep menyamakan kedudukan 2-2, setelah itu Ferdinand Sinaga memastikan Persib menang di Tenggarong dengan skor 3-2.

Ada Atep yang punya catatan manis di Tenggarong, ada pula M. Ridwan yang memiliki kenangan buruk. Pada putaran pertama ISL 2013, 21 Februari di Tenggarong, Ridwan melakukan gol bunuh diri. Momen itu mengawali rentetan gol Mitra Kukar, yang menyebabkan Persib kalah 2-4. Usai mencetak gol bunuh diri, Ridwan membayar kesalahan dengan melesakkan gol pada menit ke-73. 

Total, Persib menjebol gawang Mitra Kukar di Tenggarong sebanyak lima kali. Para pencetak gol adalah Atep, Makan Konate, Abanda Herman, M. Ridwan, dan Ferdinand Sinaga.

Para pemain Persib yang mencetak gol ke gawang Mitra Kukar masih bertahan hingga turnamen Piala Presiden 2015 digelar, kecuali Abanda Herman yang saat ini sibuk bermain tarkam. Sebaliknya, dari 11 gol yang dihasilkan pemain Mitra Kukar ke gawang Persib, tak ada satu pun pencetak gol yang bertahan sampai detik ini. Pencetak gol Mitra Kukar saat melawan Persib yang terbanyak adalah Herman Dzumafo Epandi (2 gol) dan Erick Weeks Lewis (3 gol). 

Sangat menarik untuk disimak, duel kedua tim di Tenggarong pada leg pertama semifinal Piala Presiden, Minggu (4/10/2015) malam WIB. Persib tanpa striker asing Ilija Spasojevic dan bomber baru mereka, Zulham Zamrun. Sementara, Mitra Kukar lengkap dengan duet legiun asing Guy Junior-Carlos Raul.

Siapakah yang akan berjaya? Saksikan siaran langsung duel Mitra Kukar vs Persib Bandung di Indosiar, pukul 18.00 WIB.

Video streaming Mitra Kukar vs Persib Bandung di sini

Baca Juga: 

Cedera Ringan, 2 Pemain Mitra Kukar Latihan Terpisah

Persib Nyaman dan Aman dalam Pengawalan PM

Siap Gantikan Hariono, Ini Penampilan Terbaik Taufiq di Persib

Video Populer

Foto Populer