Bola.com, Jakarta - Bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto tak sabar ingin segera ke Istana Negara untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo. Pencetak gol pertama kemenangan Persib atas Sriwijaya FC pada final Piala Presiden ini ingin mengutarakan dua hal apabila mendapat kesempatan untuk berbicara kepada Jokowi.
Persib Bandung secara khusus dijadwalkan bertemu Presiden Jokowi pada Senin (19/10/2015) di Istana Negara, Jakarta, pasca menjuarai Piala Presiden 2015. Tim Maung Bandung sukses jadi kampiun turnamen yang diselenggarakan Mahaka setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, pada Minggu (18/10/2015) malam.
Baca Juga
Advertisement
"Kalau ada kesempatan bicara, saya ingin Pak Jokowi membantu sepak bola Indonesia berjalan normal kembali, yakni ada kompetisi. Saya senang ada turnamen dan Persib juara, tapi setelah ini tentu harus ada kegiatan yang kami lakukan sebagai pemain sepak bola," kata Jupe kepada bola.com.
Selain itu, Jupe, panggilan akrab Jufriyanto, berharap Jokowi menyelesaikan tugas lain yang lebih penting, yakni menanggulani kabut asap yang melanda beberapa wilayah di Indonesia seperti Palembang, Riau, dan Kalimantan.
"Yang kedua kabut asap, semoga segera diperhatikan," katanya.
Senada dengan Jupe, manajer Persib, Umuh Muchtar, ingin menyampaikan pesan kepada Jokowi. Setelah juara Piala Presiden, Umuh berharap kompetisi bisa bergulir kembali dan Persib bisa berlaga di pentas Asia.
Persib juga berterima kasih kepada penyelenggara turnamen, pemerintah pusat dan DKI, hingga kepolisian dan TNI, atas pengamanan yang sangat bagus selama berada di ibu kota.
"Piala Presiden sangat terasa menjadi turnamen yang menuntaskan kerinduan terhadap kompetisi. Bila bertemu dengan Presiden kami sangat senang," kata Umuh.
Umuh juga berharap penyelenggaraan Piala Presiden bisa berjalan lancar dan ajang ini dijadikan agenda tahunan. "Sepanjang kami mengikuti turnamen, kami baru merasakan turnamen yang sangat bergengsi dan berjalan lancar," tegas Umuh.
Selain Persib, finalis Piala Presiden 2015, Sriwijaya FC juga diundang ke istana negara dalam waktu yang bersamaan.
Baca Juga:
Kisah Bonekmania dalam Lautan Bobotoh di SUGBK
Umuh Muchtar: Terima Kasih Bobotoh dan Jakmania!
Lagu Bandung Lautan Biru Iringi Ahok Menyapa Bobotoh di SUGBK