Sukses


Imam Nahrawi Sebut 'Persebaya Baru' Harus Ikut Piala Panglima TNI

Bola.com, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berharap klub peserta Piala Presiden dan Piala Kemerdekaan meramaikan turnamen yang telah direstui Presiden RI Joko Widodo. Dua turnamen itu adalah Piala Panglima TNI dan Indonesia Super Cup.

Saat menjelaskan rencana tersebut, Imam menyebut 'Persebaya yang baru' akan dibujuk untuk tampil. Saat ditanya apakah Persebaya baru yang dimaksud adalah Bonek FC atau Persebaya 1927, Imam hanya tersenyum penuh arti.

"Lihat saja nanti, yang jelas saya berharap Persebaya yang baru ikut serta, begitu juga Persipura," katanya. 

Seperti diketahui, wakil Surabaya di pentas sepak bola profesional kini ada dua. Persebaya 1927 sudah kembali aktif meski belum mengikuti turnamen resmi. Sementara, Persebaya United yang kini sudah berganti nama menjadi Bonek FC, lebih siap dengan manajemen dan skuat yang tidak dibubarkan kendati kompetisi vakum.

Bonek FC yang oleh pemerintah, melalui BOPI, dianggap menyalahi aturan legalitas sehingga keikutsertaannya di ISL 2015 menjadi polemik. Sementara, Imam dinilai merupakan sosok yang dekat dengan Persebaya 1927.

Rencana turnamen Piala Panglima TNI dan Indonesia Super Cup dipastikan oleh Jokowi dalam pertemuan dengan 11 klub profesional di Istana Negara, Senin (19/20/2015) sore WIB. Pada pertemuan itu, Persebaya yang hadir adalah Bonek FC yang dikawal CEO-nya, Gede Widiade. Jokowi mengatakan dua turnamen itu digelar untuk mengisi kekosongan kompetisi, menyusul pembekuan PSSI oleh pemerintah.

"Dua turnamen akan bergulir untuk menjalankan roda sepak bola Indonesia. Jadi, pemain dan klub tidak usah khawatir," kata Jokowi.

Akan tetapi, siapa penyelenggara yang ditunjuk untuk menggelar dua turnamen itu belum dipastikan. Iman mengaku akan meminta saran dan petunjuk dari Jokowi, terkait pelaksanaan turnamen itu.

"Kemenpora juga akan aktif menggelar pertemuan dengan klub," katanya.

Baca Juga:

Imam Nahrawi dan La Nyalla Kembali Bertemu di Stadion?

Bonek FC: Dibanding Gelar ISC, Lebih Baik Jalankan Kompetisi

Bakal Lakoni Partai Ekshibisi, Persebaya 1927 Semakin Eksis 

Video Populer

Foto Populer