Sukses


Ahok, Benci atau Cinta Persija?

Bola.com, Jakarta - Antara benci dan cinta itu beda tipis. Mungkin ungkapan itu cocok disematkan kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok, terkait relasinya dengan Persija Jakarta.

Seperti diketahui, hubungan Ahok dengan Persija saat ini tak semesra Ridwan Kamil dengan Persib Bandung, atau Alex Noerdin dengan Sriwijaya FC. Ahok pun kerap melontarkan sindiran buat manajemen Persija. Terutama setelah proses akuisisi Persija lewat PT Jak Pro terhambat.

Ahok mengungkapkan, penurunan prestasi yang dialami Persija Jakarta diakibatkan ulah manajemen klub yang berjulukan Macan Kemayoran tersebut. Menurut Ahok, manajemen Persija terlalu memaksakan kehendak untuk mengurusi klub yang didirikan pada tahun 1927 itu. Menurut Ahok, kemampuan manajemen Persija di bawah Ferry Paulus belum bisa mengelola klub sebesar Persija.

"Penurunan prestasi Persija akibat manajemen terlalu memaksakan kehendak. Manajemen yang memiliki utang masih saja mengurusi Persija, padahal klub membutuhkan dana. Kalau memang tidak sanggup lagi, berikanlah Persija kepada orang-orang yang memiliki modal kuat dan sepenuh hati untuk Persija," ungkap Ahok pada sela-sela pembukaan Rusun Cup, di Stadion Soemnatri Brojonegoro, Jakarta, Sabtu (24/10/2015).

Menurut Ahok, Persija saat ini sangat membutuhkan dana untuk membentuk tim yang kuat dan solid. Dengan begitu, prestasi bisa diraih kembali. Selain itu, yang paling penting adalah Persija jadi klub yang sehat sehingga mudah mendapatkan sponsor dan gaji pemain tidak tersendat.

"Saya sudah ungkapkan ada beberapa investor yang ingin memberikan modal kepada Persija. Tapi, manajemen masih saja memaksakan kehendaknya, padahal ini semua dilalukan untuk Persija agar berprestas kembali," ujar Ahok.

Sebelumnya, Pemprov DKI berniat membeli saham Persija. Sayang, niatan itu batal karena Persija masih memiliki tanggungan utang sekitar 50 miliar rupiah. Ahok pun merasa kesal. Ia bahkan berencana membentuk klub baru bernama Jakmania FC, apabila Pemprov DKI batal mengakuisisi Persija.

Saat ini, Persija Jakarta dalam keadaan terpuruk. Klub Ibu Kota tersebut harus menerima pil pahit atas prestasi yang tak kunjuk datang.

Tim Macan Kemayoran terakhir menjuarai Liga Indonesia pada tahun 2001. Setelah itu, Bambang Pamungkas dkk. kehilangan akal untuk mengulangi prestasi tersebut. Teranyar, Persija Jakarta kembali menelan kegagalan, setelah terhenti di fase Grup C Piala Presiden 2015.

Baca Juga:

Ditanya soal Nasib Persija, Ferry Paulus Malah Mengajak Bercanda

Ahok: Rusun Bisa Menjadi Pusat Pembinaan Sepak Bola

Lagu Bandung Lautan Biru Iringi Ahok Menyapa Bobotoh di SUGBK

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer