Sukses


Bali United Siap Berikan Surat Keluar untuk Sultan Samma

Bola.com, Denpasar - Pelatih Bali United Pusam, Indra Sjafri menyatakan tidak akan menahan kepergian Sultan Samma ke Pusamania Borneo FC untuk turnamen Piala Jenderal Sudirman. Ia pun menyebutkan surat rekomendasi kepada Sultan sedang diurus pihaknya, dan dalam waktu dekat ini bakal keluar.

Seperti diketahui, Mahaka Sports and Entertainment selaku operator turnamen Piala Jenderal Sudirman mewajibkan surat rekomendasi kepada pemain yang ingin berpindah klub. Bila surat itu tidak keluar, pemain tak bisa membela klub baru. 

"Kami tidak akan menahan pemain yang ingin keluar dari klub. Kami hanya menginginkan klub yang ingin memboyong pemain kami berkomunikasi manajemen klub. Tapi kemarin-kemarin belum ada komunikasi dari Pusamania. Baru sore ini, Selasa (3/11/2015) mereka menghubungi kami," kata mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 itu kepada bola.com, Selasa (3/11/2015).

Pernyataan yang dikeluarkan Indra tentu melegakan Borneo FC. Sebelumnya, Presiden Borneo FC Nabil Husein Said Amin menyatakan Bali United tak mau mengeluarkan surat untuk Sultan.

"Sudah jelas Sultan menyatakan tidak berminat melanjutkan kontrak dengan Bali United. Tetapi hingga kini dia belum mendapat surat izin untuk pindak ke klub lain," kata Nabil lewat rilis yang diterima bola.com.

"Kami sangat mengharapkan negosiasi dengan Bali United berjalan lancar karena tim harus fokus persiapan menghadapi turnamen," ia menambahkan.

Pada turnamen Piala Jenderal Sudirman, Borneo FC terabung di Grup C bersama dengan Surabaya United, Persib Bandung, Persela Lamongan, dan PS TNI. Pertandingan Grup C akan dilangsungkan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer