Sukses


PBR Sukses Kalahkan PSMS Lewat Adu Penalti

Bola.com, Medan - Persipasi Bandung Raya (PBR) sukses mengalahkan PSMS Medan pada laga uji coba di Stadion Teladan, Sabtu (7/11/2015). Skuat asuhan Pieter Huistra ini menang adu penalti dengan skor 5-4.

Pada laga ini kedua tim bermain dengan ketat sejak menit pertama. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama skor imbang tanpa gol.

Pada babak kedua PBR unggul terlebih dulu lewat gol yang dicetak oleh Gaston Castano. Penyerang asal Argentina tersebut mencetak gol lewat tendangan kaki kirinya. Namun, setelah mencetak gol Gaston sama sekali tidak berekspresi.

Petaka terjadi untuk PBR jelang berakhirnya pertandingan. Pemain PBR menjatuhkan Aldino di dalam kotak penalti. Tanpa ampun wasit langsung menunjuk memberikan penalti kepada PSMS.

Wawan Febriyanto yang ditunjuk sebagai eksekutor tendangan 12 pas tersebut menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 1-1 bertahan hingga berakhirnya pertandingan.

Hasil imbang tersebut membuat pertandingan dilanjutkan ke babak adu penalti. Empat penendang PBR yakni Gaston, Gavin Kwan Adsit, Syahfriza Dwi, Chairul Rifan, dan menjalankan tugasnya dengan baik.

Sedangkan satu penendang PSMS Medan yakni Ahmad Noviandani gagal menceploskan bola. Padahal, tiga penendang lainnya yaitu Manahati Lestusen, Dimas Drajat, Legimin Raharjo, dan Wawan sukses mencetak gol.

PSMS amat serius menjalani uji coba ini. Tim Ayam Kinantan pemainnya dipinjam PS TNI buat tampil di Piala Jenderal Sudirman.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer