Bola.com, Parepare - Bagi Evan Dimas Darmono, Habibie Cup adalah turnamen bergengsi. Evan pun bertekad meraih juara Persipare Parepare. Pasalnya, meski hanya berlevel regional Sulawesi, pamor ajang ini lumayan menyusul membanjirnya pemain terbaik Indonesia ke Parepare.
"Saat ini saya fokus dulu untuk membawa Persipare juara. Setelah itu, baru memikirkan persiapan Surabaya United di Piala Jenderal Sudirman," ujar Evan, Senin (9/11/2015) malam.
Evan mengaku mendapat banyak pelajaran di Habibie Cup, baik dari sisi teknis maupun atmosfer pertandingan. Di Persipare, eks kapten timnas U-19 ini bermain bersama dengan dua mantan kapten timnas senior, Zulkifli Syukur dan Hamka Hamzah.
Di lini tengah, dia bisa berkolaborasi dengan dua gelandang pekerja keras, Asri Akbar dan Rizky Pellu untuk memanjakan Titus Bonai. Di Persipare juga ada Bio Paulin dan Kurnia Meiga yang bisa berbagi pengalaman.
Advertisement
Baca Juga
Evan menambahkan, dirinya sangat antusias menanti partai final yang mempertemukan Persipare dengan Sidrap United di Stadion Gelora Mandiri, Selasa (10/11/2015). Dari laga itu, dia bisa mengukur kemampuan sekaligus belajar dengan trio gelandang Sidrap, Ponaryo Astaman, Firman Utina, dan Makan Konate.
"Saya merasa atmosfer Habibie Cup tidak kalah dengan Piala Presiden," ujarnya. Dia merujuk Stadion Gelora Mandiri yang berkapasitas 20 ribu penonton selalu terisi penuh setiap Persipare tampil.
Di mata Evan Dimas, Sidrap adalah tim terbaik di Habibie Cup. Tapi, dia yakin mampu memboyong trofi buat tuan rumah. Pelatih Persipare, Assegaf Razak tanpa sungkan mengaku Evan adalah kunci skuatnya untuk memenangkan partai final.
"Saya berharap Evan bisa mencetak gol di final," ungkap eks pelatih PSM Makassar ini.