Sukses


Panpel Arema Tak Jual Tiket VVIP demi Rombongan Presiden Jokowi

Bola.com, Malang - Kehadiran Presiden RI Joko Widodo pada pembukaan Piala Jenderal Sudirman (PJS) di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Selasa (10/11/2015) membuat panpel Arema Cronus berupaya memberikan tempat yang nyaman. Apalagi, Jokowi dengan ratusan orang yang tergabung dalam rombongan dan pengawal.

Dengan jumlah anggota yang tak sedikit, panpel Arema tidak menjual tiket VVIP yang berkapasitas 300 tempat duduk. Area yang berada di bawah tribune undangan tersebut akan dipergunakan untuk rombongan presiden dan rekanan kerja Arema. Sedangkan Jokowi berada di tribune undangan.

"Tribune VVIP memang tidak dijual. Jadi suporter hanya bisa menggunakan tribune ekonomi dan VIP," kata Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji.

Tentu ada kerugian yang dialami panpel. Pasalnya tiket tribune VVIP biasanya dijual dengan harga 150.000 ribu, sehingga dipastikan pemasukan 45 juta rupiah akan terbuang. Namun bagi panpel hal itu tak jadi persoalan demi membuat Jokowi dan rombongan nyaman.

Bila dibandingkan kunjungan presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono tahun 2010, kedatangan Jokowi membuat panpel jauh lebih ribet. SBY pada laga Arema Indonesia vs Persitara, 30 Maret 2010. Saat itu, SBY memborong 700 tiket di Stadion Kanjuruhan. Secara simbolis, SBY ikut antre membeli tiket seperti suporter pada umumnya.

Selain tribune VVIP yang terbuang, masih ada sektor lain yang juga harus disterilkan, yaitu tribune berdiri yang berkapasitas 8.000 orang. Tribune ini terletak di bawah tribune ekonomi. Panpel tak bisa meraup dana dari tribune itu karena tiketnya seharga 25 ribu rupiah.

Namun tribune berdiri ini bukan untuk kenyamanan presiden. Tapi digunakan pihak penyelenggara untuk menempatkan panggung konser dan juga peralatan sound hingga lighting.

Pembukaan Piala Jenderal Sudirman akan dimulai pada pukul 18.00 WIB, dibuka dengan konser Slank dan Kotak. Selain itu, TNI juga menurunkan penerjun payung untuk mengibarkan bendera Merah-Putih dan bendera 15 kontestan Piala Jenderal Sudirman. 

Acara pembukaan turnamen itu memang cukup menyedot perhatian manajemen Arema Cronus. Mereka lembur selama tiga hari untuk mempercantik Stadion Kanjuruhan.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer