Sukses


Tidak Ada Nama Zulham Zamrun, Persipura Bawa 29 Pemain ke Bali

Bola.com, Jayapura - Persipura Jayapura memboyong 29 pemain yang akan berlaga di turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015. Tidak ada nama penyerang sayap, Zulham Zamrun, dalam 29 pemain yang akan diboyong tim Mutiara Hitam ke Bali. Hal itu diungkapkan oleh ketua umum Persipura, Tommy Benhur Mano, kepada bola.com, Selasa (10/11/2015).

"Rabu (11/10/2015), Persipura berangkat menuju Bali. Ada 29 pemain yang sudah didaftarkan. Pelatih Oswaldo Lessa langsung bergabung bersama tim ke Bali. Terkait Zulham, kami tidak mau ambil pusing. Kami berkomunikasi baik dengan Zulham. Tapi, Zulham tidak masuk ke dalam daftar pemain kami," ungkap Tommy.

Tommy menjelaskan nama Boaz Solossa, Victor Pae, dan Yohanes Ferinando Pahabol masuk ke dalam 29 pemain Persipura untuk menghadapi Piala Jenderal Sudirman. Selain Boaz dan Pahabol, Persipura mendaftarkan tiga pemain asing miliknya, yaitu Bio Pauline Pierre asal Kamerun, Robertino Pugliara asal Argentina, dan Lim Jun-sik asal Korsel.

"Semua pemain yang masuk daftar merupakan keputusan manajemen dan pemain. Boaz, Pahabol, Robertino, Lim Jun-sik, dan Bio Pauline akan bergabung bersama tim di Bali," ujar Tommy.

Selain diisi pemain senior, Tommy mengatakan ada dua pemain Persipura U-21 yang masuk ke dalam 29 pemain yang sudah di daftarkan. Pemain tersebut berhasil menunjukkan performa apik saat menjalani seleksi, akhir Oktober lalu.

"Ada Osvaldo Hay dan Elvis Herawan. Semoga mereka berdua bisa memberikan performa terbaik untuk Persipura di Piala Jenderal Sudirman," kata Tommy.

Di babak penyisihan Piala Jenderal Sudirman, Persipura tergabung bersama tuan rumah, Bali United, PSM Makassar, Mitra Kukar, dan Semen Padang di Grup B. Pada laga perdana, Boaz dkk. akan berhadapan dengan Bali United, Sabtu (14/11/12015) malam WIB.

Video Populer

Foto Populer