Bola.com, Malang - Pelatih Sriwijaya FC, Benny Dollo, turut berduka cita atas wafatnya pelatih senior Sinyo Aliandoe. Menurut Benny, Sinyo merupakan salah satu pelatih terbaik di Indonesia dan sudah terbukti kala menanganti timnas.
"Almarhum adalah senior saya. Menurut saya pribadi dan gayanya melatih sangat baik dan cocok untuk kultur sepak bola Indonesia. Sinyo sangat fanatik dengan gaya Amerika Latin yang menonjolkan kualitas teknik dan kurang suka dengan umpan panjang, harus memainkan bola dari kaki ke kaki," jelasnya.
Baca Juga
Meski tidak pernah berduet menangani tim, Bendol, sapaan karib Benny Dollo, mengaku pernah beberapa kali bermain bersama dengan Sinyo Aliandoe.
"Kami pernah satu tim di PSSI All Star di Singapura melawan legenda di sana. Kepergiannya merupakan kabar duka untuk Indonesia," tambahnya.
Advertisement
Baca Juga
Bendol mengenang pertemuan terakhir dengan almarhum terjadi ketika acara Asosiasi Pelatih Sepak Bola Indonesia (APSI) beberapa waktu lalu. Kala itu Bendol melihat kondisi Sinyo memang sudah terlihat sakit. "Dia banyak memberi masukan untuk pelatih lain di Indonesia. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan," ucapnya.
Ungkapan dukacita juga datang dari asisten pelatih Sriwijaya FC, Hendri Susilo. Hendri menuturkan dedikasi serta kecintaan almarhum terhadap sepak bola sangat luar biasa.
"Bahkan kadang melebihi keluarganya sendiri. Dulu beliau sering mengumpulkan pemain berbakat untuk diberikan coaching clinic. Meski belum pernah dilatih langsung oleh beliau, tapi bagi saya om Sinyo Aliandoe merupakan panutan buat kita semua," tuturnya.