Bola.com, Jakarta PS TNI menjadi perbincangan hangat pencinta sepak bola nasional di Piala Jenderal Sudirman. Klub amatir TNI tersebut berhasil mencatatkan rekor kemenangan tiga kali beruntun dalam laga-laga di babak penyisihan Grup C Piala Jenderal Sudirman. Dengan torehan itu, dimas Drajad dkk. berhak meraih tiket ke babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman.
Klub yang dilatih Suharto AD tersebut berhasil mengalahkan Surabaya United dengan skor 2-1 di laga perdana. Kemudian, PS TNI berhasil mengandaskan perlawanan Pusamania Borneo FC melalui adu tendangan penalti dengan skor 6-5 (2-2) dan Persela Lamongan 4-2.
Keberhasilan tersebut dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya ritual unik yang dilakukan PS TNI sebelum bertanding. Legimin Raharjo cs. selalu berkumpul dan menyanyikan lagu-lagu militer penumbuh semangat setiap pagi hari sebelum menjalani pertandingan.
Advertisement
Baca Juga
"Ritual unik kami selalu menyanyikan lagu-lagu militer yang membawa semangat setiap pagi sebelum bertanding. Kami selalu lakukan itu agar semangat para pemain berkobar-kobar seperti saat hendak ke medan tempur dan perang. Wajar karena mayoritas pemain merupakan prajurit TNI," ungkap pemain PS TNI, Abduh Lestaluhu.
"Semua pemain gembira turut menyanyikan lagu-lagu tersebut. Selain pemain, staf kepelatihan PS TNi juga ikut serta," lanjut mantan pemain Persija Jakarta tersebut.
Cara itu terbukti ampuh membakar semangat. Buktinya, PS TNI berada di posisi puncak klasemen sementara Grup C dengan torehan delapan poin. Abduh Lestaluhu dkk. akan menghadapi Persib Bandung di laga terakhir Grup C, Senin (30/11/2015).