Sukses


Reaksi Surabaya United Masuk Grup Neraka di 8 Besar PJS

Bola.com, Surabaya - Hasil undian babak 8 besar menempatkan  Surabaya United berada di grup E atau grup Neraka. Tim besutan Ibnu Grahan itu berada satu grup dengan Arema Cronus (juara Grup A), Persipura Jayapura (juara Grup B), dan Pusamania Borneo FC. Grup E akan dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Kubu Surabaya United menyambut baik hasil undian yang berlangsung di Hotel Century, Jakarta, Kamis (3/12/2015). Pasalnya, undian ini sudah sesuai prediksi. Meski ada dua tim raksasa Indonesia Super League, Arema Cronus dan Persipura di grup ini, Surabaya United tak keder.

Ibnu menganggap pertemuan dengan kedua tim raksasa ISL itu bakal menjadi tolok ukur kekuatan Surabaya United yang sebenarnya. “Saya akan menikmati bentrokan dengan mereka. Karena kami sudah sama-sama tahu kekuatan masing-masing,” ujar Ibnu.

Di mata Ibnu, duel melawan Arema Cronus maupun Persipura bakal sangat berat. Sebab kedua tim memiliki materi pemain yang bagus di setiap lininya. Tim berjulukan Singo Edan itu mempunyai kekuatan merata di semua sektor, begitu pula Persipura.

Tak pernah kalah sekali pun selama babak penyisihan Grup A adalah bukti nyata bahwa Arema salah satu favorit juara. Sementara Persipura, dengan persiapan minim saja mereka bisa bercokol di puncak klasemen Grup B. Apalagi mereka punya waktu untuk melakukan perbaikan selama 11 hari sebelum memasuki fase 8 besar.

“Arema dan Persipura memiliki tradisi bagus di turnamen-turnamen besar yang pernah mereka ikuti. Kedua tim itu pernah menjuarai Copa Indonesia. Tapi kami ingin mengubah sejarah dan ingin menunjukkan bahwa kami bisa,” kata Ibnu.

Satu tim lagi yang harus diperhitungkan Surabaya United adalah lawan yang mereka kalahkan dengan skor 3-1 pada babak penyisihan Grup C lalu, Pusamania Borneo FC. Meski pada pertemuan terakhir mereka menang, bagi Ibnu PBFC tetaplah tim kuat.

“PBFC mengisyaratkan bakal meningkatkan fisik para pemainnya. Mereka bakal lebih kuat di babak 8 besar nanti,” kata Ibnu.

Surabaya United lolos dengan status runner up Grup C. Juara grup ini ditempati PS TNI yang tak tersentuh kekalahan selama babak penyisihan lalu. Surabaya United sendiri berada di posisi kedua dengan hasil sekali kalah dan tiga kali menang. Satu-satunya kekalahan Surabaya United diderita saat tumbang 1-2 dari PS TNI.

Meski berada di grup berat, Surabaya United tetap menargetkan lolos ke babak semifinal. Mereka optimistis bisa melaju ke babak berikutnya, minimal bertengger di posisi kedua klasemen akhir babak 8 besar.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer