Bola.com, Sleman - Terpilihnya Stadion Maguwoharjo di Sleman jadi salah satu arena perhelatan babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman (PJS), 12-20 Desember, membangkitkan gairah sepak bola di kaki Gunung Merapi.
Stadion terbesar di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tersebut bakal jadi saksi laga panas Grup E yang dihuni Arema Cronus, Persipura Jayapura, Pusamania Borneo FC, serta Surabaya United.
Ketua Ascab PSSI Sleman, Hendricus Mulyono, berencana menggandeng dua suporter besar milik PSS Sleman, Brigata Curva Sud (BCS) dan Slemania, untuk memeriahkan turnamen tersebut.
"Event nanti seakan mengobati kerinduan warga Sleman akan adanya perhelatan sepak bola. Kami akan jadi tuan rumah yang baik untuk seluruh peserta. Kami yakin banyak penonton akan hadir," kata Hendricus, Jumat (4/12/2015).
Advertisement
Baca Juga
Pernyataan Hendricus akan bangkitnya gairah sepak bola di Sleman memang wajar. Sebab, Stadion Maguwoharjo sudah lama vakum dari hingar-bingar olahraga terpopuler sejagad tersebut. Terakhir kali, Maguwoharjo jadi kandang tim Super Elang Jawa, julukan PSS, di pentas kompetisi Divisi Utama pada 2014.
Untuk menghadapi babak penting itu, pengelola stadion bergegas mempersiapkan diri. Berbagai perbaikan dilakukan untuk mempercantik lingkungan luar maupun dalam stadion. Rumput stadion ini akan dipotong pada Senin (7/12) pekan depan. Rumput akan dibatik dengan motif yang menarik agar terlihat indah di layar kaca saat disiarkan secara langsung oleh televisi.
Digelarnya laga 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Sleman, menurut Henricus sedikit banyak bisa mengembalikan fungsi stadion sebagai ajang untuk berolahraga khususnya pertandingan sepak bola.
"Selama ini kami tetap melakukan perawatan secara rutin untuk menjaga semua fasilitas yang ada. Terutama lapangan yang juga selalu terjaga kondisinya," tutur Sumadi, Kepala UPT Pengelola Stadion Maguwoharjo.