Bola.com, Jakarta - Arema Cronus berhasil mengalahkan Surabaya United 3-1 pada lanjutan babak 8 besar Grup E di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (19/12/2015). Tiga gol kemenangan Singo Edan dicetak Cristian Gonzales, Kiko Insa, dan Esteban Vizcarra. Sedangkan satu-satunya gol Surabaya United dicetak pemain belakang, Firly Apriansyah.
Kemenangan atas Surabaya United membuat tim asuhan Joko Susilo berhak melenggang ke semifinal. Koleksi enam poin Ahmad Bustomi dkk. tidak akan mampu lagi dikejar dua tim lainnya, Surabaya United dan Persipura. Arema sendiri lolos ke semifinal bersama tim asal Kalimantan Timur, Pusamania Borneo FC yang mengoleksi lima poin.
Advertisement
Baca Juga
Berikut fakta menarik pertandingan Surabaya United vs Arema Cronus yang dirangkum bola.com:
1. Kemenangan 3-1 yang diraih Arema membuat Singo Edan menjadi satu-satunya tim yang selalu meraih kemenangan sejak penyisihan grup. Saat ini, Arema sudah meraih enam kemenangan secara beruntun.
2. Gol yang dicetak bek asal Spanyol, Kiko Insa ke gawang Surabaya United menjadi gol ketiganya di turnamen Piala Jenderal Sudirman.
3. Tiga gol yang bersarang ke gawang Surabaya United membuat Arema total sudah mencetak 15 gol di turnamen Piala Jenderal Sudirman.
4. Surabaya United sudah merasakan tiga kekalahan di Piala Jenderal Sudirman. Dua kekalahan lainnya dialami saat takluk 1-2 dari PS TNI dan Borneo FC 1-2.
5. Gol yang dicetak bek Surabaya United ke gawang Arema Cronus, Firly Apriansyah merupakan yang pertama bagi dirinya di Piala Jenderal Sudirman.
6. Surabaya United dan Persipura menjadi dua tim yang telah dipastikan tersingkir dari Piala Jenderal Sudirman.