Bola.com, Jakarta - Mantan pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan, sudah mendapatkan tawaran dari beberapa klub Indonesia untuk melatih. Namun, ia belum mau meneken kontrak dengan klub tersebut.
Sejak mundur dari jabatannya sebagai arsitek di Borneo FC pada 18 November 2015, Iwan menyebut lebih banyak berada di rumah. Sesekali, ia memberikan materi kepelatihan singkat untuk para pelatih SSB.
Advertisement
Baca Juga
-
Iwan Setiawan Berniat Ikuti Jejak Rahmad Darmawan ke Malaysia
-
Iwan Setiawan Jagokan Arema dan Persipura Bertemu di Final PJS
-
Dicap Meremehkan Borneo FC, Iwan Setiawan: Saya Cuma Bicara JujurSelain memberikan kursus, Iwan juga jadi pelatih di sebuah tim sepak bola yang berisikan para karyawan salah satu perusahaan swasta. Dengan beragam kesibukannya itu, praktis Iwan tidak banyak menganggur sejak mundur dari Borneo FC.
Meski begitu, kelihaian pria berdarah Aceh tersebut dalam meracik strategi tetap menarik minat klub di Tanah Air. Tetapi ia enggan menyebutkan klub mana yang akan memakai tenaganya.
"Yang jelas klub profesional dari Indonesia yang mau kontrak saya. Tapi saya tidak bisa memberi tahu nama klub itu untuk sekarang," kata Iwan, Kamis (24/12/2015).
"Nanti bila saya sudah teken kontrak dengan klub itu baru saya kasih tahu. Sekarang informasinya cukup sampai di situ dahulu," Iwan Setiawan menambahkan.