Sukses


Minus Satu Pemain, Mitra Kukar Punya 19 Pemain Hadapi Arema

Bola.com, Tenggarong- Mitra Kukar akan menjamu Arema Cronus pada leg pertama semifinal Piala Jenderal Sudirman di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, Sabtu (9/1/2016).

Tim Naga Mekes sudah dipastikan tak akan diperkuat bek andalannya, Arthur Cunna Darocha yang terkena akumulasi kartu. Bek asal Brasil tersebut mendapat kartu merah saat Mitra Kukar mengalahkan PS TNI dengan skor 3-1 di babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman.

"Saya sudah mendapatkan laporan dari Mahaka, tidak ada pemain lainnya yang mengalami akumulasi kartu. Hanya Arthur Cunna yang mendapatkan akumulasi kartu dan dipastikan absen melawan Arema," ungkap pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra.

Jafri mengungkapkan, ada beberapa pemain yang sudah diproyeksikan sebagai pengganti Arthur Cunna. Namun, pelatih asal Payakumbuh tersebut akan menentukan siapa yang benar-benar siap menggantikan peran bek tengah andalannya tersebut sehari jelang pertandingan.

"Pemain belakang kami memang cukup minim. Saya melihat kondisi seluruh pemain hingga satu hari jelang pertandingan. Kalau kondisi Syahrizal bagus, kemungkinan dia yang akan dipasang sebagai starter di posisi bek tengah menggantikan Arthur saat menghadapi Arema," kata Jafri.

Berikut 19 pemain Mitra Kukar:

Kiper:

Shahar Ginajar
Rivky Mokodompit

Pemain Belakang:

Michael Orah
Rudolf Yanto Basna
Abdul Gamal
Syahrizal
Zulkifli Syukur
Faisal Rizal

Pemain Tengah:

Rizky Pellu
Bayu Pradana
Hendra Ridwan
Patrick Dos Santos
Yogi Rahardian
Syakir Sulaiman
Muhammad Bachtiar

Pemain Depan:

Patrick Cruz Dos Santos
Defri Riski
Septian D. Maulana
Dinan Javier

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer