Sukses


Alfin Tuasalamony Sakit Hati dengan Persija Jakarta!

Bola.com, Jakarta - Alfin Tuasalamony belum bisa menerima perlakuan manajemen Persija Jakarta. Dia merasa dibuang begitu saja ketika dirinya mengalami cedera patah kaki pada 30 April 2015.

Cedera patah kaki dialami pria asal Tulehu tersebut saat sedang duduk di depan ATM apartemen Kalibata. Secara tiba-tiba ada mobil mundur untuk parkir dan kemudian melindas kaki kiri Alfin.

Saat dalam kondisi cedera, Alfin mengaku manajemen Macan Kemayoran tidak memberikan bantuan. Manajemen tim ibu kota amalah memutus kontrak mantan pemain timnas U-23 tersebut.

Baca Juga

Padahal, pemain kelahiran 13 November 1992 itu masih mempunyai sisa kontrak selama satu tahun. Versi Alfin, manajemen Persija hanya memberikan uang sumbangan sebesar Rp 5 juta untuk melakukan pengobatan.

"Saat saya masih sehat, saya rasanya seperti disayang sama manajemen klub, tetapi semua itu berubah ketika saya cedera," kata Alfin di Jakarta, Kamis (14/1/2016).

"Manajemen tidak ada yang peduli saat saya cedera. Saya kecewa dengan sikap manajemen Persija ketika sedang dalam kondisi seperti itu," ia menambahkan.

Alfin mengungkapkan ini bukan pertama kali dia mengalami cedera. Sebelumnya, saat membela klub asal Belgia CS Vise pada musim 2011-2013 juga mengalami cedera, tapi tidak sampai didepak.

"Bila sepak bola Indonesia mau maju, salah satu caranya adalah memperhatikan para pemain. Jangan ada korban seperti saya lagi di Indonesia," ujar Alfin Tuasalamony.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer