Sukses


Dirut Semen Padang Janjikan Bonus buat Kabau Sirah jika Juara PJS

Bola.com, Jakarta - Punggawa Semen Padang FC bakal kecipratan bonus spesial jika mampu membawa trofi Piala Jenderal Sudirman (PJS) ke Kota Padang. Janji hadiah tambahan disampaikan langsung Direktur Utama PT Semen Padang, Benny Wendri.

Benny menyebut bonus disediakan hanya jika skuat asuhan Nilmaizar menang pada partai final turnamen Piala Jenderal Sudirman (PJS) atas Mitra  Kukar, Minggu (24/1/2016) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.

"Bonus spesial telah kami persiapkan. Ini bentuk apresiasi kami atas perjuangan dan prestasi tim," ujar Benny di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Sabtu (23/1/2016).

Hanya Benny tak memerinci berapa besar bonus yang akan diberikan ke tim asuhan Nilmaizar jika jadi tim terbaik. "Yang pasti angkanya pantas buat apresiasi kesuksesan mereka," katanya.

Final PJS tahun ini dianggap spesial bagi sang Dirut. Hal itu lantaran sudah 13 tahun Semen Padang tidak tampil pada fase final di GBK. Terakhir Kabau Sirah tampil di SUGBK adalah tahun 2002, ketika berlaga di babak 8 besar di Liga Indonesia.

"Final ini hendaknya menjadi momen membahagiakan dengan tampil sebagai  juara tentu semakin lengkap. Saya katakan, capaain sebagai juara bukan  saja prestasi bagi kami, namun juga masyarakat Sumatra Barat," jelas Benny.

Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah juga angkat bicara soal final Piala Jenderal Sudirman. Ia amat yakin Semen Padang bakal jadi juara, mengkandaskan perlawanan Mitra Kukar.

“Ketika saya melihat pertandingan semifinal di Samarinda dan di Padang  kemarin, dari segi permainan kita optimis Semen Padang menang,” ujar  wali kota yang juga Ketua Unum PSP Padang itu.

Agar bisa meraih kemenangan, Mahyeldi berharap seluruh penggawa SPFC  bermain lebih sabar dan tidak terpancing emosi. Sebab pada pertandingan  semifinal lalu, pemain SPFC mudah terpancing emosi dan mendapat dua kartu merah.

“Mungkin mereka ketika itu terlalu semangat dan kurang  mampu menenangkan diri,” ucap Mahyeldi.

Mahyeldi berpendapat, kesuksesan akan diraih apabila tidak emosi. “Bila mampu menahan emosi, seluruh potensi itu terarah ke kaki untuk menendang bola,” ujarnya.

Ia mengajak seluruh masyarakat Kota Padang untuk mendoakan perjuangan penggawa Semen Padang FC di final Piala Jenderal Sudirman.

“Mari kita doakan untuk hasil terbaik bagi Semen Padang agar keluar sebagai pemenang, ” sebut Mahyeldi yang juga datang langsung ke Jakarta untuk memberikan dukungan penuh pada Tim Urang Awak.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer