Bola.com, Jakarta - Ramdani Lestaluhu mengaku belum tahu kapan dirinya kembali memulai aktivitas bersama Persija Jakarta. Hingga pengujung bulan Februari 2016, gelandang sayap asal Tulehu, Maluku, tersebut mengaku belum dikontak manejemen Tim Macan Kemayoran.
Padahal, klub berjulukan Tim Macan Kemayoran itu direncanakan bakal melangsungkan trofeo Persija pada 7 atau 14 Februari 2016. Idealnya tim melakukan persiapan minimal sebulan sebelum tampil mengarungi duel-duel kompetitif.
Ironisnya usai gagal di Piala Jenderal Sudirman, manajemen klub memutuskan untuk membubarkan para pemain pada 20 Desember 2015. Pada turnamen tersebut Ismed Sofyan dkk. hanya bisa melangkah ke babak 8 besar.
Persija kalah bersaing dengan dua tim finalis Piala Jenderal Sudirman yakni Semen Padang, dan Mitra Kukar yang akhirnya jadi juara. Kontrak pemain Tim Oranye telah diputus pasca turnamen tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Beberapa waktu lalu, Presiden Persija, Ferry Paulus, mengungkapkan bahwa ia akan mengumpulkan para pemain, yang masuk daftar perpanjang kontrak, paling lambat pada akhir bulan Januari 2016 untuk trofeo. Tetapi hingga saat ini, Ramdani, sebagai salah satu pemain yang disebut Ferry bakal kembali diikat kontrak, mengaku belum mendapat kejelasan.
"Komunikasi saya dengan manajemen Persija terputus seusai Piala Jenderal Sudirman. Saya sama sekali tidak tahu rencana manajemen Persija ke depan, karena mereka sama sekali belum mengontak atau melakukan pembicaraan apa-apa soal kontrak baru. Bisa dibilang status saya pemain bebas, tidak terikat kontrak klub mana pun, termasuk Persija," ujar Ramdani, Rabu (27/1/2016).
Saat ini manajemen Persija memang sedang mencari sosok pelatih untuk menggantikan Bambang Nurdiansyah yang didepak. Beberapa nama pun sudah muncul kepermukaan. Robert Rene Albert dan Aji Santoso disebut-sebut bakal merapat ke tim ibu kota. Walau semuanya masih simpang siur.
"Untuk masalah pelatih saya juga tidak tahu. Tapi berdasarkan yang saya baca di media-media manajemen sudah mempunyai nama, saya juga masih menunggu kabar kapan tim kembali berkumpul," jelas Ramdani Lestaluhu.
Ramdani Lestaluhu sejatinya masih ingin bermain di Persija. Namun jika ia tak mendapat kejelasan, amat mungkin ia bakal menerima pinangan klub lain. "Kalau penawarannya menarik, kenapa tidak," kata pemain yang diisukan bakal berkiprah di salah satu klub kontestan Liga Timor Leste tersebut.