Sukses


Persis Bakal Makin Garang berkat Kehadiran Eks Bali United Ini

Bola.com, Solo - Lini tengah Persis Solo di Piala Wali Kota Padang bakal kian garang menyusul kedatangan mantan gelandang Bali United Pusam, Windu Wibowo, jelang turnamen yang digelar di Stadion H. Agus Salim, Padang itu.

Sebelum Windu, Laskar Sambernyawa sudah memulangkan bintang Mitra Kukar, Anindito Wahyu Erminarno. Keduanya terlihat mengikuti latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (1/02/2016), sebelum menjajal kekuatan Persela Lamongan di Stadion Manahan, Selasa (2/2/2016).

"Saya bermain di Solo dulu, karena belum ada komunikasi lagi dengan Bali United, setelah saya pulih dari cedera. Sekaligus menjaga kondisi," ungkap Windu Wibowo.

Eks kapten Madiun Putra itu memang bukan sosok asing bagi Persis. Windu pertama kali membela tim Kota Bengawan pada kompetisi Divisi Utama musim 2013-2015 versi Liga Indonesia (LI) saat masih dualisme.

Di bawah asuhan Agung Setyabudi, Windu saat itu jadi sosok sentral di lini tengah Persis. Performa moncernya membuat manajemen kembali mempertahankan pemain asal Magetan, Jatim itu, di musim berikutnya.

Saat Bali United bersiap menghadapi kompetisi Liga Super Indonesia (ISL) tahun lalu, Windu digadang-gadang jadi gelandang andalan pelatih Indra Sjafri. Akan tetapi, sepekan sebelum ISL bergulir dan akhirnya vakum, Windu mengalami cedera lutut parah dalam latihan rutin. Praktis dia harus menepi hampir sembilan bulan dan melewatkan turnamen Piala Presiden dan Piala Jenderal Sudirman.

"Kontrak saya di Bali United sudah berakhir Desember tahun lalu. Belum tahu masih dipertahankan atau tidak. Namun, sekarang kondisi saya sudah pulih 100 persen," tuturnya.

Hadirnya Windu membuat caretaker pelatih Persis, Agung Setyabudi, sumringah. Agung jadi memiliki banyak variasi gelandang yang mendukung strateginya serta bisa diturunkan setiap saat.

"Windu pemain bertipe stylish dan punya akurasi umpan oke. Tinggal mental bertandingnya nanti seperti apa setelah lama cedera lutut," ucap Agung.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer