Bola.com, Jakarta - Evan Dimas meninggalkan Indonesia menuju Spanyol pada Selasa (2/2/2016) pukul 19.00 malam WIB. bola.com menemui Evan Dimas di Bandara Soekarno Hatta sebelum keberangkatan.
Suasana di Bandara Soekarno Hatta agak berbeda dengan Bandara Juanda Surabaya, saat Evan terbang menuju Jakarta pada Selasa pagi. Di Juanda, jumlah kerabat yang mengantar Evan masih banyak. Ada kakek, ayah, ibu, adik, teman dekat, hingga pacarnya, Ishardianti Rahma. Di Bandara Soetta, Evan hanya ditemani sang ibu, Ana dan dua kerabat yang lain.
Evan pun berangkat berdua dengan Fuguh Pangestu, sahabat masa kecil yang akan menemaninya selama di Barcelona. Menurut pihak Nine Sport, La Liga meminta Evan berangkat sendiri agar mandiri. Evan menggunakan maskapai Singapore Airlines dan dijadwalkan tiba di Barcelona pada Rabu (3/2/2016) pukul 13.30 WIB.
Advertisement
Baca Juga
Evan terlihat lelah saat menunggu penerbangan ke Singapura. Wajahnya pun pucat. Ia mengaku kurang tidur karena mengepak barang dan harus terbang ke Jakarta lebih cepat untuk menemui Menpora pada Selasa siang. Meski begitu, Evan tetap ceria saat ada masyakat di Bandara yang mengajaknya selfie. Tak hanya calon penumpang, petugas imgrasi pun mengajaknya foto bersama.
"Saya mau tidur di pesawat setelah transit di Singapura. Mata sudah tidak kuat karena kurang tidur," ucap Evan.
Evan menunggu sekitar satu jam di Bandara Soekarno Hatta sebelum terbang ke Singapura. Ini merupakan pengalaman pertama Evan terbang jauh tanpa rombongan dan tidak diantar pihak promotor. Bagi Evan tidak masalah, karena setibanya di Barcelona, dia dijemput oleh perwakilan KBRI dan WNI di Barcelona yang akan menjadi penerjemah.
"Ya, buat pengalaman. Alhamdulillah ada Fuguh jadi bisa mengobrol selama di perjalanan," kata dia.
Mantan kapten Timnas Indonesia U-19 itu lalu bercerita soal pengalaman saat menempuh perjalanan jauh menggunakan pesawat. Rasa cemas Evan kali ini cukup tinggi karena ia akan berada di Spanyol selama empat bulan. Evan berharap perjuangannya kali ini membuahkan hasil manis.
"Saya pasrah, yang penting berusaha dan latihan keras, dulu saya sudah dapat pengalaman saat trial di Spanyol. Saya meyakini bakal dapat pengalaman berharga selama di Espanyol. Ya, memang saat perpisahan dengan keluarga sangat sedih, campur aduk rasanya," ujarnya lagi.
Obrolan dengan Evan Dimas masih berlanjut. Tapi kali ini, Evan memilih becerita hal-hal lucu di luar sepak bola dan keberangkatannya ke Espanyol. Mulai dari dangdut Pantura, tempat-tempat wisata, hingga makanan-makanan enak.
Evan mengucapkan terima kasih kepada bola.com karena menambah jumlah orang yang mengantarnya menuju Spanyol. "Maturnuwun (terima kasih), sudah ikut mengantar. Mohon doanya," kata Evan Dimas sebelum masuk pintu keberangkatan terminal 2 Bandara Soekarno Hatta.