Sukses


Persiba Balikpapan Ikuti Turnamen Segitiga di Yogyakarta

Bola.com, Balikpapan - Persiba Balikpapan akan mengikuti turnamen segitiga di Yogyakarta sebagai bagian dari persiapan menjelang berlaga di Piala Gubernur Kaltim. 

Klub berjulukan Beruang Madu memang tengah sibuk mempersiapkan tim dengan rangkaian uji coba sebelum berlaga di turnamen Gubernur Kaltim. Sebelumnya, beberapa uji coba sudah dilakukan, yakni melawan Persela Lamongan, Pusamania Borneo FC, dan klub lokal Balikpapan.

Sebelumnya, Persiba berencana menggelar pemusatan latihan di Jawa Timur. Pelatih EduardTjong menjelaskan telah terjadi perubahan rencana dikarenakan ada undangan untuk berpartisipasi pada turnamen segitiga di Jawa Tengah.

"Kami mendapatkan undangan untuk mengikuti turnamen segitiga di Yogyakarta melawan PSS Sleman dan juga Pra PON DIY. Itu berarti rencana kami menggelar TC di Jatim batal dan pindah ke Jawa Tengah," kata Eduard Tjong saat dihubungi bola.com.

"Tidak hanya turnamen segitiga, dalam mempersiapkan tim ini kami juga diundang untuk melakoni laga uji coba melawan Madura United di Madura. Rencananya uji coba itu digelar pada tanggal 20 Februari," ujar mantan pelatih Persiram Raja Ampat ini.

Eduard Tjong menambahkan, saat melakoni laga uji coba tersebut dia juga akan menguji penyerang anyar yang sedang selleksi, yaitu Tegi Pranata dari klub lokal Persiba. Peluang Tegi untuk direkrut terbilang besar sebab saat ini Persiba hanya memiliki penyerang asal Liberia, Eddie Foday Boakay.

"Kami sedang memberikan kesempatan kepada Tegi untuk menunjukkan kemampuannya dengan mengikutsertakan pada turnamen segitiga dan juga melawan Madura United. Tegi sudah sempat ikut bertanding melawan klub lokal Balikpapan, tapi saya masih belum bisa mengambil keputusan apakah bakal merekrut Tegi," ungkap Edu.

Jika Tegi direkrut, akan banyak opsi bagi Eduard dalam menerapkan skema formasi. Edu mengakui hingga kini belum menemukan skema terbaik sebelum menjalani rangkaian uji coba mendatang.

"Jika Tegi masuk bisa saja kami bermain dengan skema 4-4-2 dengan menduetkan dia dengan Foday. Tapi jika tidak kami juga memiliki skema lain dengan menggunakan 4-3-3 dan menempatkan Foday sebagai penyerang tunggal di lini depan," tandasnya.

Eduard Tjong tampak serius mempersiapkan tim Persiba lantaran target yang dibebankan manajemen klub untuk Edu di turnamen Piala Gubernur Kaltim cukup berat. Ia diminta membawa tim Beruang Madu meraih juara dalam turnamen yang berhadiah total Rp 3,65 miliar.

Video Populer

Foto Populer