Sukses


Tim Pelatih Espanyol B Siapkan Laga Uji Coba untuk Evan Dimas

Bola.com, Barcelona - Kendati tidak bisa dimainkan dalam laga resmi kompetisi Divisi Segunda B Spanyol, kans Evan Dimas Darmono untuk unjuk kebolehan tetap terbuka. Salah satunya melalui agenda uji coba yang dirancang tim pelatih Espanyol B. Menurut Marketing Department RCD Espanyol, Peter Kuranda, Evan hampir pasti akan dimainkan arsitek Espanyol B, Lluis Planaguma, pada pertandingan persahabatan.

"Tentu bakal ada pertandingan uji coba dan Evan Dimas pasti akan dimainkan. Biasanya pelatih akan memberi kesempatan lebih banyak kepada para pemain yang tidak diturunkan pada laga resmi," kata Kuranda saat dihubungi bola.com dari Austria, belum lama ini.

Pria yang pernah menetap di ibu kota Austria ini menambahkan, agenda uji coba yang dirancangkan tim pelatih Espanyol B tidak terjadwal dengan rutin. Terlebih saat ini kompetisi Divisi Segunda B Spanyol tengah bergulir. Fokus utama Lluis Planaguma dan asistennya tentu mengangkat performa Espanyol B di klasemen Divisi Segunda B.

"Agenda uji coba itu pasti ada. Namun tidak menentu. Setiap bulan bisa dua kali, atau paling tidak satu kali uji coba," ujar Kuranda.

Setiap agenda uji coba yang dijalani skuat Espanyol B dinilai sangat penting bagi Lluis Planaguma cs. Melalui uji coba, tim pelatih bisa melihat sejauh mana perkembangan setiap pemain dalam mengaplikasikan strategi serta taktik permainan. Hal yang sama juga berlaku untuk Evan Dimas. Gelandang asal Surabaya ini akan dinilai kemajuannya dalam setiap laga uji coba.

"Pelatih tentu ingin melihat skill dan permainan setiap pemain, termasuk Evan. Tanpa uji coba, bagaimana pelatih bisa menilai perkembangan para pemainnya? Saya yakin kesempatan untuk Evan akan tiba nanti," ucap Kuranda.

Saat ditanya perihal calon lawan Espanyol B pada laga persahabatan nanti, Peter Kuranda mengaku belum mendapatkan informasi. Menurut dia, semua bergantung pada keputusan tim pelatih dan kesedian calon lawan untuk bertanding.

"Bisa siapa saja. Saya tidak begitu paham. Semuanya pelatih yang memutuskan," ucapnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer