Bola.com, Bantul - Pertemuan perwakilan klub Divisi Utama di Gedung Islamic Center, Ciamis, 24-26 Februari 2016 bakal dimanfaatkan semaksimal mungkin Persiba Bantul. Tim asal DI Yogyakarta itu akan mengirimkan perwakilan guna mendesak digelarnya Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI.
Kisruh para elite yang memaksa terhentinya kompetisi mulai Liga Super Indonesia (ISL) hingga Liga Nusantara jadi alasan utama pengajuan desakan itu."
Kami hanya ingin persepakbolaan Tanah Air kembali bergairah dan berjalan seperti sebelumnya. Jika nantinya muncul desakan KLB dari klub lain, tentu kami akan mendorong pelaksanaannya,'' kata manajer Persiba, Endro Sulastomo, Sabtu (20/2/2016).
Advertisement
Baca Juga
Pencarian solusi atas problem yang membelit sepak bola Indonesia memang jadi agenda utama dalam pertemuan di Kota Galendo. Seluruh insan sepak bola nasional saat ini gundah dengan kondisi persepakbolaan nasional yang seperti mati suri karena tidak ada kejelasan mengenai pelaksanaan kompetisi.
Endro menambahkan pihaknya akan mengajak seluruh perwakilan klub untuk bersama-sama mencoba mencari penyelesaian atas kondisi persepakbolaan nasional. Bahkan, jika nanti diperlukan pelaksanaan KLB PSSI untuk menyelesaikannya, pihaknya siap mendukung gagasan itu.
Selain mendorong pelaksanaan KLB sebagai salah satu misi pada agenda kegiatan di Ciamis, pihaknya juga berharap kepada pihak-pihak yang berkompeten agar secepatnya dapat menggulirkan lagi kompetisi sepak bola nasional.
"Kodisi sepak bola saat ini tidak bagus untuk proses pembinaan sepak bola nasional. Jika perlu KLB PSSI, jelas kami akan mendorong pelaksanaannya. Harapannya, kalau sudah selesai masalahnya, kompetisi bisa segera digulirkan dan sepak bola nasional kembali berjalan,'' tutur Endro.