Sukses


Gelandang MU dan Lancine Kone Masuk Radar Persib?

Bola.com, Bandung - Dua pemain asing, Balsa Bosovic (Melaka United) dan Lancine Kone dikaitkan dengan Persib Bandung. Kabar itu didapat bola.com dari internal manajemen Persib.

Menurut sumber tersebut, dua pemain itu masuk dalam radar Persib dan salah satunya sedang dalam proses negoisas. Sebelumnya Maung Bandung juga mendekati Robertino Pugliara. Sayang, Robertino sudah meperkuat PS POLRI dan kemungkinan kembali ke Persipura Jayapura setelah Piala Bhayangkara berakhir. 

Persib saat ini masih belum mempunyai striker asing setelah Aron da Silva memutuskan kembali ke Thailand karena keluarganya tak betah tinggal di Bandung. Meski sudah memiliki Samsul Arif dan Tantan, Persib masih membutuhkan pemain sebagai targetman karena kedua pemain itu lebih cocok sebagai striker kedua.

Sedangkan YandiSofyan yang digadang gadang menjadi striker masa depan Persib saat ini masih dibekap cedera dan belum mampu tampil dengan performa terbaiknya sejak posisi pelatih berganti.

Pelatih Persib Dejan Antonic, saat dikonfirmasi, mengelak dan mengatakan kedua pemain itu bukanlah yang diincarnya. "Untuk striker kami sudah punya incaran bukan dia (Lancine Kone)," kata Dejan kepada bola.com sambil tersenyum sesaat sebelum meipin latihan di Lapangan Sesko-AD, Selasa (1/3/2016).

Sayang, pelatih kebangsaan Serbia itu masih enggan membocorkan identitas pemain yang saat ini dedang dalam incaranya. Mantan pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR) hanya mengatakan striker buruannya akan datang dalam waktu dekat ini.

"Sabar, pokonya pemain itu pemain bagus sesuai dengan keinginan saya. Dia datang dari negara yang sepakbolanya bagus, dia akan datang cepat ke sini (Bandung)," tegas Dejan.

Kemungkinan Persibmerekrut Balsa untuk saat ini tertutup karena Balsa dikontrak satu musim di Melaka United. Selain itu, performa Balsa di Malaysia juga bagus. Sebagai gelandang, ia cukup produktif dengan mencetak dua gol hingga pekan ketiga Malaysia Premier League.

Video Populer

Foto Populer