Bola.com, Malang - Pelatih Persipura Jayapura Oswaldo Lessa mengaku senang dengan hasil pembagian grup Piala Bayangkara 2016. Tim Mutiara Hitam tergabung di Grup B yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Persipura harus bersaing dengan klub besar seperti Bali United, Persija Jakarta, Arema Cronus dan tim anyar PS Polri. ”Tidak ada grup ringan. Semua berat. Kami akan coba tampil dengan karakter Persipura,” katanya.
Pertemuan menarik akan tersaji saat Persipura berduel melawan PS Polri pada 21 Maret. Pasalnya, ada dua mantan pemain kunci Persipura yang bermain untuk Polri. Mereka adalah Robertino Pugliara dan Bio Paulin.
”Ya, kami akan bertemu kembali. Mereka pemain hebat, tapi kami akan coba memenangi pertandingan itu,” tegas Lessa.
Advertisement
Baca Juga
Faktor lain yang membuat Lessa senang berada di Bali adalah ketersediaan lapangan untuk latihan cukup banyak dan memadai. Berbeda dengan di Bandung yang masih minim tempat latihan.
”Kami sudah sering ke Bali dan banyak tempat untuk latihan serta persiapan. Kalau di Bandung masih kurang,” kata pelatih asal Brasil itu.
Saat ini, Persipura baru memiliki 21 pemain dan melakukan pemusatan latihan di Batu sejak Sabtu (27/3/2016). Tapi dalam pekan ini akan ada tiga pemain yang datang, yaitu Ruben Sanadi, dan dua pemain baru di posisi gelandang dan belakang. Ricardo Salampessy juga akan kembali setelah membela Borneo FC di Piala Gubernur Kaltim.
”Maksimal kami butuh 24-25 pemain saja untuk Piala Bhayangkara,” imbuhnya.
Bisa dikatakan, kekuatan Persipura di turnamen terdekat kurang maksimal. Pasalnya, ada beberapa pemain kunci yang hilang, seperti Boaz Solossa, Imanuel Wanggai, Bio Paulin, Robertino Pugliara, Lancine Kone, dan Lim Jun-sik.
Hingga saat ini Persipura masih kesulitan mencari penggantinya. Sekarang baru ada dua pemain asing sekelas Emanuel Pacho Kenmogne dan Mamadou El Hadji yang bergabung.