Sukses


Serbuan Bobotoh Geulis Bakal Manjakan Mata Pria di SUGBK

Bola.com, Jakarta - Ribuan bobotoh Persib Bandung bergerak menuju Jakarta, Minggu (3/4/2016). Puluhan bus dari Bandung dan kota lain dengan pengawalan ketat dari pihak kepolisian dan TNI berjalan beriringan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Ratusan bobotoh itu menuju Jakarta untuk menyaksikan laga final Torabika Bhayangkara Cup 2016 antara Persib Bandung dan Aremania di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (3/4/2016). Tak hanya kaum pria, para suporter wanita yang biasa disebut bobotoh geulis juga tak mau kalah. 

"Bus berada di KM 70 pada pukul 11 siang menuju jakarta dengan pengawalan ketat dari pihak kemanan," kata Media Officer Persib Irvan Suryadireja kepada bola.com

Irfan berharap perjalanan bobotoh menuju SUGBK lancar dan aman sehingga bisa memberikan dukungan maksimal untuk Maung Bandung.

Baca Juga

Berkostum seragam Persib warna biru, bobotoh geulis tampak manis. Mereka yang mengenakan hijab juga menggunakan warna biru pada hijab. Kedatangan ribuan bobotoh ke Jakarta kali ini jadi yang kedua setelah Piala Presiden 2015. Pada turnamen itu, juga sudah banyak bobotoh wanita yang mengikuti tur.

Para bobotoh geulis kini tak memandang Jakarta sebagai tempat yang menyeramkan. Dalam dua turnamen yang digelar sejak kompetisi vakum, pengamanan dari panitia sangat ketat. Pada Piala Presiden, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama secara langsung memberikan jaminan keamanan. 

Kali ini, turnamen hajatan Polri juga melakukan pengamanan yang ketat. Sebanyak 15 ribu personel gabungan Polri-TNI disiagakan menjaga pertandingan. 

Pentolan VikingGirl, Bunda Ana mengatakan rombongan bobotoh yang menggunakan bus dan mobil pribadi bergerak beriringan di Tol Cipularang siap mematuhi peraturan selama berada di Jakarta.

"Kami berharap dukungan ini bisa memberikan motivasi untuk pemain Persib dan tentunya tidak terbebani dengan kedatangan bobotohini," tuturnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer