Sukses


Batal ke Ciamis, Semen Padang Akhiri Tur Jawa di Solo

Bola.com, Solo - Semen Padang bakal menuntaskan tur di Pulau Jawa saat dijamu Persis Solo di Stadion Manahan, Minggu (10/4/2016). Sebab, laga melawan PSGC Ciamis di Stadion Galuh, Ciamis, yang sedianya dimainkan Rabu (13/4/2016), urung terlaksana karena bertepatan dengan agenda pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Ciamis.

Pelatih Nilmaizar lantas memutuskan membawa pulang anak asuhnya kembali ke Padang seusai melawan Persis Solo.

"Sebenarnya ada tawaran dari tim-tim Jatim seperti Persatu Tuban dan Persekap Pasuruan. Namun, daripada bolak-balik lebih baik pulang ke Padang," kata Nilmaizar.

Menghadapi tim Laskar Sambernyawa, mantan pelatih Timnas Senior itu memiliki misi yang ingin dijalankan. Nilmaizar menilai timnya masih perlu perbaikan di semua lini. Salah satu hal yang menjadi perhatian adalah terkait transisi permainan.

Meski sebelumnya menghajar tuan rumah Madura United tiga gol tanpa balas, transisi baik dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya disebut Nil harus segera diperbaiki. Itulah mengapa meski lawan berada satu kasta di bawah, tim Kabau Sirah tidak ingin setengah-setengah.

"Fokus saya memang mematangkan komposisi utama yang telah berjalan agar lebih matang dan padu. Pemain yang turun sejak awal tidak jauh berbeda saat melawan Madura United," ucapnya.

Trio impor dari Brasil, yakni Cassio De Jesus, Diego Dos Santos (gelandang) dan Marcel Sacramento (striker) jadi tumpuan tim Kabau Sirah. Apalagi Diego dan Marcel masih berstatus seleksi sehingga Nilmaizar ingin mencermati lebih jauh kualitas keduanya.

"Uji coba digunakan untuk mengukur kompetensi pemain baru. Apalagi personel kami banyak yang keluar seusai Piala Jenderal Sudirman lalu," tutur Nilmaizar.

 

 

 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer