Sukses


Soal Jokowi Restui ISC 2016, PSSI Tidak Merasa Dikhianati Klub

Bola.com, Jakarta - PSSI menyampaikan dukungannya ke PT Gelora Trisula Semesta(GTS) yang berencana menyelenggarakan turnamen jangka panjang model kompetisi Indonesia Soccer Championships (ISC) 2016 mulai 29 April 2016. Federasi tidak merasa dikhianati perseroan bentukan klub-klub kontestan Indonesia Super League yang notabene anggota PSSI.

PT GTS beserta klub-klub pemegang hak suara pada Jumat (15/4/2016) menghadap ke Presiden RI, Joko Widodo, di Istana Negara, Jakarta. Didampingi Menpora, Imam Nahrawi, mereka meminta restu Jokowi untuk memberi izin penyelenggaraan ISC

Pasalnya, rencana memutar ISC dirintangi Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) dan Tim Transisi Kemenpora. PSSI yang sedang berseteru dengan Kemenpora tidak ikut serta dalam pertemuan tersebut.

Walau tidak terlibat dalam pertemuan, PSSI sudah diberi tahu PT GTS serta klub-klub anggota PSSI. Mereka telah meminta izin ke otoritas sepak bola tertinggi yang ruang geraknya tengah dipasung lewat SK Pembekuan Kemenpora.

"Kami tentu sangat mendukung pelaksanaan ISC yang digagas klub-klub anggota kami. Jadi bisa dibilang tidak ada masalah sama sekali," kata Azwan Karim Sekjen PSSI kepada bola.com, Minggu (17/4/2016).

Azwan menyebut tak ada alasan untuk PSSI tidak mendukung pelaksanaan Indonesia Soccer Championship. Perhelatan yang sudah mendapat restu dari Presiden Joko Widodo.

Salah dukungan yang diberikan PSSI selain bersifat moril adalah menyediakan perangkat pertandingan yang berkualitas. PSSI memberikan dukungan PP setelah melakukan komunikasi dengan Direktur Utama PT GTS, Joko Driyono.

Joko sendiri notabene juga berstatus CEO PT Liga Indonesia, operator kompetisi profesional di bawah payung PSSI. "Salah satu bentuk dukungan kami itu ya menyediakan perangkat pertandingan yang berkualitas sehingga ISC  tetap terjaga kualitas dan sportivitasnya. Jangan sampai perangkat pertandingan yang memipimpin laga turnamen tersebut kualitasnya asal-asalan," ujarnya.

"Patut diketahui, Pak Joko Driyono selalu melakukan komunikasi dengan kami. PSSI dengan senang hati membantu, karena Indonesia Soccer Championship dikelola dan diikuti oleh klub-klub anggota PSSI," ucap Azwan Karim.

Yang menjadi seru desakan Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI untuk menggantikan Presiden PSSI, La Nyalla Mattalitti, mencuat saat pertemuan klub anggota PSSI dengan Presiden RI, Joko Widodo.

 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer