Sukses


Belum Juara, Pemain Persis Solo Sudah Diarak

Bola.com, Solo - Suasana meriah berlangsung saat pengenalan tim Persis Solo menghadapi Indonesian Soccer Championship (ISC) B, Kamis (27/4/2016).

Meski baru tahap pengenalan tim, seremoni dengan tema ''Darah Baru Semangat Baru'' itu beraroma perayaan juara. Tak hanya sekadar pengenalan 23 pemain dan pelatih, pemain Laskar Sambernyawa diarak menggunakan bus tingkat Werkudara keliling Kota Solo.

Arak-rakan dimulai sekitar pukul 15.30 WIB dari mes pemain di komplek Balai Persis. Dengan kawalan polisi dan ratusan suporter Pasoepati, Bayu Andra dkk keliling Kota Bengawan menuju Stadion Sriwedari, lokasi launching.

Tiba di stadion yang juga venue PON I, rombongan dijemput ribuan suporter yang telah hadir beberapa jam sebelumnya. Selain pengenalan skuad, acara itu sekaligus mempublikasikan dua sponsor utama yang akan menopang pendanaan Persis selama empat tahun ke depan yakni PT Syahdana Property Nusantara dan PT Kalimasadha Nusantara milik pengusaha Sigit Haryo Wibisono.

"Persis menyongsong musim baru dengan semangat baru. Saatnya Persis bangkit menuju prestasi yang lebih baik," kata Direktur Bisnis PT Persis Solo Saestu, Her Suprabu.

Launching meriah itu mendapat tanggapan dari pemain, salah satunya kapten Bayu Andra. Mantan gelandang Persibo Bojonegoro itu berharap semangat baru terjaga hingga ISC B bergulir.

"Kami dan pemain tentu semakin bersemangat dengan banyaknya dukungan dari berbagai pihak," ungkap Bayu.

Persis tergabung di Grup 3 bersama PSGC Ciamis, PSCS Cilacap, Persibas Banyumas, Persibangga Purbalingga, Persip Pekalongan dan Persika Karawang. Persis akan menjamu PSGC di Stadion Manahan, Sabtu (30/4/2016) sekaligus sebagai pembuka ISC B.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer