Sukses


Robertino Pugliara Yakin Persib Bisa Bangkit

Bola.com, Bandung - Gelandang serang Persib Bandung, Robertino Pugliara mengakui laga melawan Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu (28/5/2016) berjalan cukup bagus dan banyak peluang yang tercipta. Sayangnya beberapa peluang tersebut tidak berbuah gol.

"Seperti dibilang pelatih bahwa kami banyak peluang bagus tapi tidak ada yang masuk gol. Kalau masuk satu saja mungkin lain ceritanya. Tapi saya yakin ke depan akan bermain lebih bagus lagi," kata pemain asal Argentina ini usai pertandingan.

Pemain bernomor punggung 10 itu menghargai keputusan sang pelatih yang memutuskan menariknya. "Tidak masalah diganti, itu sudah pilihan. Kalau saya harus keluar dan diganti agar tim lebih bagus, tidak masalah," katanya.

Melihat permainan tim asuhan Gomes de Oliveira, eks pemain Persipura dan Persija ini mengakui Madura bermain lebih menekan dan cenderung keras.

"Tapi saya pikir itu biasa kalau tim sedang menjalani laga tandang pasti akan berman keras dan lebih menekan. Kami sudah cukup bagus dan banyak peluang. Semoga ke depan kami lebih bagus," kata Robertino Pugliara

Posisi Persib hingga pekan kelima TSC 2016 tidak menggembirakan. Maung Bandung kini nangkring di posisi ke-8 dengan torehan poin 7. Posisi Persib bisa digeser  tim di bawahnya, yakni PSM Makassar dan Bali United yang akan memainkan pertandingan pekan kelima pada Minggu (29/6/2016).

Hasil imbang 0-0 Persib Bandung atas Madura United membuat bobotoh Persib kecewa dengan performa Maung Bandung. Bahkan dengan lantang semua tribun bobotoh meneriakan untuk Dejan diganti.

Teriakan “Ganti Dejan!” sampai “Kembalikan Djadjang” bergema di Stadion SJH. Permainan buruk Persib di pekan kelima Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo membuat kesabaran para pendukung setia Pangeran Biru mulai habis.

Video Populer

Foto Populer