Bola.com, Padang - Seusai menggunduli Persela Lamongan 4-0, Sabtu (28/5/2016) di Stadion H. Agus Salim, Padang, manajemen Semen Padang memberikan jatah libur jelang Ramadhan kepada pemain.
Hal tersebut tidak terlepas dari jeda kompetisi yang terbilang panjang jelang bertolak ke kandang Perseru Serui, Sabtu (11/5/2016).
"Kami memang memiliki jeda jelang melakoni laga tandang ke Serui. Untuk itu manajemen memberikan jatah libur pada pemain hingga 2 Mei 2016. Hitung-hitung penghargaan usai mengalahkan Persela," ujar Nilmaizar, pelatih Semen Padang.
Nil mengaku belum memikirkan dua laga tandang yang akan dihadapi serta melelahkannya perjalanan ke Serui. Dirinya dan pemain saat ini fokus menikmati liburan dengan keluarga.
"Kami mau menikmati libur dengan keluarga. Ini momen yang jarang kami temui di tengah ketatnya kompetisi," jelas ayah dari dua putri cantik itu.
Advertisement
Baca Juga
Meski mendapat jatah libur, ia berpesan kepada pemain untuk terus menjaga kondisi fisik. Pasalnya, Vendry Mofu cs. akan melakoni laga berat di tengah suasana Ramadhan dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 Presented by IM3 Ooredoo.
"Dua laga tandang menghadapi Perseru Serui dan Barito Putera merupakan partai away yang berat dan melelahkan. Pemain sangat paham itu, makanya mereka harus menjaga kondisi fisik," harap Nilmaizar.
Berdasarkan keterangan petugas mes, beberapa pemain telah meninggalkan komplek PT Semen Padang pada Minggu (29/5/2016), di antara mereka pemain asli Sumbar seperti Hengki Ardiles, Irsyad Maulana, Rudi, Jandia Eka Putra, serta pemain muda lainnya.
Sementara pemain asing dikabarkan bakal berlibur ke luar Sumbar, sama halnya dengan pemain lokal luar Sumatra Barat yang memanfaatkan momen libur untuk mudik ke kampung halaman jelang Ramadhan.