Sukses


Arema Cronus Bagi 1.987 Takjil demi Selamatkan Anak Bangsa

Bola.com, Malang - Acara sosial bakal dilakukan Arema Cronus di bulan Ramadan. Sabtu (11/6/2016) rencananya manajemen bersama keluarga besar Akademi Arema membagi takjil di empat titik keramaian Kota Malang, seperti depan kantor manajemen Arema, pertigaan Dinoyo, perempatan Rampal, dan perempatan Kayutangan.

Yang membuat acara ini luar biasa ada pada jumlah takjilnya. Rencananya ada sebanyak 1.987 takjil yang akan dibagikan. Jumlah iitu sama dengan tahun kelahiran Arema. Itu sebabnya, manajemen membuat tema kegiatan ini: 1987 Takjil Akademi Arema, Sepak Bola Selamatkan Anak Bangsa.

"Ini kegiatan rutin. Tapi, baru kali ini jumlahnya mencapai ribuan dan sesuai dengan tahun kelahiran Arema," kata Media Officer Arema, Sudarmaji.

Takjil itu merupakan sumbangan dari manajemen dan wali siswa Akademi Arema. Akan tetapi, perwakilan dari tim senior tak bisa datang karena tim asuhan pelatih Milomir Seslija sedang bertandang ke markas PSM Makassar (12/6/2016) dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo.

Tanpa kehadiran skuat tim senior Singo Edan, perwakilan dari manajemen dan para siswa Akademi yang akan membagi langsung takjil itu kepada pengguna jalan jelang berbuka.

Kegiatan tidak selesai sampai di sini. Acara ini dibuat agak heboh demi menyampaikan sebuah pesan positif, yaitu memberantas narkoba dan kekerasan seksual pada anak.

Maksudnya, dengan mengarahkan anak-anak bermain bola, kegiatan mereka akah jauh lebih positif sehingga mereka tidak terjebak pada pergaulan bebas.

Setelah bagi takjil, keluarga besar Akademi Arema melakukan buka dan doa bersama di kantor manajemen. Mereka akan berdoa untuk kemenangan Arema di Makassar lantaran selama TSC 2016, Singo Edan belum pernah menang di kandang lawan. Imbasnya, label jago kandang mulai melekat kepada Hamka Hamzah dkk.

 

Video Populer

Foto Populer